Dark/Light Mode

Olimpiade Tokyo

AS Gondol Emas Dan Pecahkan Rekor Dunia Gaya Ganti Estafet Putra

Minggu, 1 Agustus 2021 13:24 WIB
Caeleb Dressel Cs meraih medali emas dan memecahkan rekor dunia estafet 4x100m. (Foto : Istimewa)
Caeleb Dressel Cs meraih medali emas dan memecahkan rekor dunia estafet 4x100m. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Tim renang Amerika Serikat kembali jadi sorotan di ajang Olimpiade Tokyo 2020. Lewat nomor estafet gaya ganti putra 4x100m, tim Paman Sam meraih medali emas sekaligus mencetak rekor dunia.

Gaya kupu-kupu dari perenang andalan Caeleb Dressel yang membawa Amerika Serikat mencetak rekor dunia baru dan medali emas di final estafet gaya ganti putra 4x100m Olimpiade, pada Minggu (1/8).

Baca juga : Jelang Final, Ini Pesan Menpora Kepada Greysia/Apriyani

Tim AS yang terdiri atas Ryan Murphy, Michael Andrew, Dressel dan Zach Apple menyentuh waktu 3 menit 26,78 detik. Dressel dkk. memecahkan rekor dunia dengan catatan 3:27,28 yang tercatat pada kejuaraan dunia 2009.

Inggris berada di posisi kedua dengan torehan waktu 3:27,51 dan Italia di peringkat ketiga dengan mencatatkan 3:29,17. Amerika tertinggal di 200 m pertama saat gaya dada Andrew beradu dengan Adam Peaty dari Inggris.

Baca juga : Ahsan/Hendra Gagal Raih Perunggu

Namun, ketika Dressel menyentuh air, semua itu berubah. AS kembali memimpin, kemudian Dressel meninggalkan tongkat estafet kepada Apple untuk menyelesaikan pertandingan. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.