BREAKING NEWS
 

Minat Masyarakat Bisa Bergeser

Perusahaan Jasaboga, Perbaiki Kualitas Makanan Khas Lokal

Reporter : FAJAR EL PRADIANTO
Editor : FAZRY
Jumat, 8 Maret 2019 09:46 WIB
Pengukuhan dan Pelantikan Dewan Pimpinan Pusat APJI Periode 2019-2024 Yang Dipimpin Rahayu Setyowati - (Foto : Warta Kota/Nur Ichsan)

RM.id  Rakyat Merdeka - Asosiasi Perusahaan Jasaboga Indonesia (APJI) menilai, persaingan bisnis makanan antara lokal dan impor makin sengit. Bahkan konsumen mulai dipengaruhi oleh produk makanan impor.

Seketaris Jenderal Asosiasi Perusahaan Jasaboga Indonesia Diana Dewi mengungkapkan, masifnya ekspansi perusahaan makanan impor pelan tapi pasti berpengaruh kepada selera konsumen. Bahkan minat konsumen bisa bergeser memilih produk impor.

Baca juga : Perusahaan Ini Libatkan Petani Pasok Bahan Baku Kayu Lapis

“Perkembangan fast food (makanan cepat saji) lambat laun akan mengubah selera cita rasa generasi kita, dan lebih menyukai makanan asing atau impor,” jelasnya di sela pengukuhan dan pelantikan Dewan Pimpinan Pusat APJI 2019-2024 oleh Kementerian Koperasi dan UKM di Gedung SMESCO, Jakarta, Rabu (06/3/2019).

Dalam kepengurusan baru, masa bakti 2019-2024 kata Diana, Asosiasi Perusahaan Jasaboga Indonesia (APJI), akan berupaya menjadikan makanan Indonesia sebagai tuan di negeri sendiri. Mengenai masuknya aneka makanan dari mancanegara, yang tidak menutup kemungkinan mengubah cita rasa dan identitas makanan Indonesia.

Baca juga : Perusahaan Pembakar Hutan Tak Akan Kapok

Untuk itu, dia mengajak seluruh anggotanya di seluruh Indonesia, untuk meningkatkan kualitas produknya kepada konsumen. “Kita perlu meningkatkan profesionalisme sehingga kualitas produksi dan pelayanan dapat dinikmat dan disukai seluruh masyarakat,” jelas dia.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense