BREAKING NEWS
 

Blusukan Ke Labuan Bajo

Rini Resmikan 3 Proyek

Reporter : IRMA YULIA
Editor : ESTI FITRIA WULANDARI
Sabtu, 8 Desember 2018 17:56 WIB
Menteri BUMN, Rini Soemarno berkunjung ke Labuan Bajo, NTT dalam meresmikan Kapal Motor Penumpang (KMP) Komodo dan Dermaga Pulau Rinca, kemarin. (Foto: Twitter @Kementrian BUMN)

 Sebelumnya 
Salah satu bagian menarik, KMP Komodo menghadirkan area terbuka beratapkan luvre yang berada di bagian atas deck kapal. Di area terbuka ini penumpang dapat duduk-duduk di kursi kayu sembari menikmati pesona laut Labuan Bajo yang semakin membuat perjalanan berkesan.

Selain itu, disediakan juga fasilitas kursi bagi penumpang kapal yang ingin berjemur, menikmati keindahan pemandangan Labuan Bajo dari atas kapal.

Baca juga : Marah Tak Selesaikan Masalah

Setelah itu, Rini meresmian dermaga di Pulau Rinca yang dibangun bagi penduduk setempat. Dermaga ini merupakan hasil patungan enam BUMN, yaitu PT Bank Mandiri, PT Bank Negara Indonesia (BNI), PTBank Rakyat Indonesia (BRI), PT Bank Tabungan Negara (BTN), PT Pertamina, dan PTPLN.

Pembangunan Dermaga Rinca menelan dana Rp 4,38 miliar. Keberadaan dermaga baru itu memungkinkan kapal-kapal berukuran besar, termasuk speed boat untuk merapat ke Pulau Rinca. “Sebelumnya Dermaga di pulau ini hanya terbuat dari kayu, namun sekarang sudah dibangun dengan baik berkat sinergi enam BUMN,“ tegas Rini.

Baca juga : Dipuji Kawan & Lawan, Andika Memang Perkasa

Mengakhiri kunjungannya ke Labuan Bajo, Menteri Rini meresmikan Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Kampung Ujung, Labuan Bajo yang telah selesai dibangun oleh PTASDP. TPIbaru kini akan semakin modern, aman, nyaman, dan tertib yang diharapkan dapat menjawab kebutuhan masyarakat setempat dan juga dapat menjadi destinasi kuliner Labuan Bajo.

Direktur Utama PTASDP Indonesia Ferry (Persero), Ira Puspadewi mengatakan, kehadiran KMP Komodo di Labuan Bajo merupakan salah satu wujud kontribusi ASDP dalam mendukung pengembangan pariwisata di Kabupaten Manggarai Barat, khususnya yang ingin menikmati keindahan alam di Pulau Komodo, Pulau Padar dan Pink Beach.

Baca juga : Sofyan Basir Diamankan Terdakwa

“Kami ingin memberikan pengalaman perjalanan yang menyenangkan kepada para penumpang, khususnya wisatawan yang ingin berkunjung ke Taman Nasional Komodo, Pulau Padar dan Pink Beach,” tutur Ira. [IMA]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense