BREAKING NEWS
 

PPKM Sampai Kapan Sih?

Luhut: Selama Masih Pandemi, Ya Terus...

Reporter & Editor :
FIRSTY HESTYARINI
Selasa, 17 Agustus 2021 07:20 WIB
Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan (Foto: YouTube)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pemerintah telah memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 untuk Jawa-Bali, terhitung 16 Agustus 2021 sampai 23 Agustus 2021.

Sampai kapan perpanjangan ini terus dilakukan pemerintah?

Adsense

Baca juga : IBM ASMI Optimis Dapat Melahirkan Generasi Tangguh dimasa Pandemi

"Saya dapat pertanyaan PPKM dilanjutkan atau dihentikan? Selama masih pandemi PPKM akan digunakan untuk instrumen mengendalikan masyarakat," kata Luhut.

"Sampai situasi membaik, maka level akan diturunkan. Level 3, 2 dan 1 mendekati situasi normal. Dan evaluasi tiap minggu dilakukan, supaya respons bisa cepat," imbuhnya.

Baca juga : ASEAN Rayakan 54 Tahun, Bersama Makin Tangguh Dan Sejahtera

Luhut mengatakan, data saat ini sudah menunjukkan hasil yang baik. Tingkat positivity rate juga relatif terkendali.

"Namun, kita jangan euphoria dengan angka yang baik ini. Kita harus hati-hati, prokes harus tetap ketat," tegas Luhut. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense