BREAKING NEWS
 

Tak Ada Warganya Yang Jadi Korban Tsunami Di Banten & Lampung

Amerika Siap Turun Tangan

Reporter & Editor :
RATNA SUSILOWATI
Senin, 24 Desember 2018 14:03 WIB

RM.id  Rakyat Merdeka - Amerika menaruh perhatian besar atas musibah bencana yang menimpa Indonesia di bagian barat Jawa dan bagian selatan Sumatera.

Melalui Wakil Juru bicara Departemen Luar Negeri, Robert Palladino, Amerika Serikat menyampaikan belasungkawa yang mendalam atas korban jiwa serta kerusakan yang ditimbulkan oleh tsunami Selat Sunda, pada tanggal 22 Desember. 

Adsense

Baca juga : TKN Jokowi - Maruf Amin Turut Berbela Sungkawa

“Kami terus memonitor situasi dari dekat dan berkomunikasi secara intens dengan pemerintah Indonesia,” kata Palladino, (23/12).

Menurutnya, segenap pikiran serta doa Amerika disampaikan untuk mereka, para korban, yang tertimpa bencana alam di Indonesia. 

Baca juga : Yang Punya Dolar Banyak Senang, Rakyat Di Bawah Resah & Gelisah

Sekarang ini, lanjutnya, tidak ada warga negara AS yang terkena dampak langsung, namun Amerika siap memberikan bantuan yang dibutuhkan. [NAN]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense