BREAKING NEWS
 

Satgas Ganjar Sanksi Pabrik Pemicu Polusi

Reporter : DEDE ISWADI IDRIS
Editor : MARULA SARDI
Senin, 11 September 2023 07:30 WIB
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) DKI Jakarta Asep Kuswanto. (Foto: dok. Pemprov DKI)

 Sebelumnya 
“Hasil kerja Satgas harus dirilis ke publik, supaya ada bentuk transparansi dan akuntabilitas terhadap masyarakat Jakarta,” ujarnya.

Diketahui, ruang lingkup kerja Satgas Pengendalian Pencemaran Udara di antaranya membuat Standard Operating Procedure (SOP) Penanganan Pencemaran Udara di Jakarta. Selain itu, melakukan pengendalian polusi udara dari kegiatan industri.

Baca juga : REPDEM Bertekad Menangkan Ganjar Di Pemilu 2024

Untuk itu, Kent meminta Satgas berani melakukan tero­bosan-terobosan revolusioner untuk mengendalikan polusi udara dari berbagai macam kegiatan yang terindikasi me­langgar aturan dan melakukan pencemaran udara.

Kent mengungkapkan, masih banyak pelaku industri belum melengkapi dokumen Upaya Pen­gelolaan Lingkungan dan Upaya Pemantauan Lingkungan (UKL-UPL) dan Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL).

Baca juga : Sedang Yoga Disangka Korban Pembunuhan

“Mereka seenaknya saja beroperasi tanpa memikirkan dampak negatif dari pencemaran udara. Apakah hal ini sudah ditertibkan belum oleh Satgas?” ucapnya.

Karena itu, dia mendesak agar Satgas melakukan pengecekan keabsahan perizinan pabrik/industri.

Baca juga : Besok Purna Tugas, Ganjar Masih Ngegas?

“Kinerja satgas harus spesifik dan terukur, kerja harus ada target, jangan mengatasi polusi malah terkesan kayak orang ke­bingungan,” tegasnya.

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Senin 11/9/2023 dengan judul Satgas Ganjar Sanksi Pabrik Pemicu Polusi

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense