BREAKING NEWS
 

Wejangan Kapolri Di Acara HUT Polwan

Srikandi Polri Mesti Raih Lagi Kepercayaan Publik

Reporter : FAJAR EL PRADIANTO
Editor : ACHMAD ALI FUTHUHIN
Sabtu, 10 September 2022 07:55 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan tumpeng kepada perwakilan Polisi Wanita saat acara puncak dan syukuran HUT Ke-74 Polwan Republik Indonesia di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (9/9/2022). (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
Di satu sisi, Polwan mampu melakukan penegakan hukum yang tegas. Namun, humanis, sesuai dengan ciri khas dan karakter dari Polwan.

“Karakter khusus ini tentunya lebih menonjol dibandingkan dengan polki (polisi laki-laki),” ucap Sigit.

Dia juga menjelaskan dua metode dalam reformasi kultural Polri. Yakni, rule based definition dan value based definition.

Baca juga : Kapolri Minta Polwan Raih Lagi Kepercayaan Masyarakat Lewat Pendekatan Humanis

Rule based definition telah berjalan dengan menyerap dan mendengar aspirasi masyarakat. Contoh konkretnya, perubahan Perkap menjadi Perpol beberapa waktu lalu.

Sedangkan value based definition, kata Sigit, membutuhkan komitmen dan kerja keras seluruh personel kepolisian dengan terus menanamkan nilai-nilai Tri Brata dan Catur Prasetya.

Serta, saling mengingatkan satu lainnya untuk selalu berbuat kebaikan. Jika nilai itu ditanamkan dalam sanubari, baik dalam kehidupan maupun saat bertugas, maka potensi pelanggaran dapat terhindar.

Baca juga : Hari Pelanggan Nasional, Garudafood Kenalkan Varian Baru Langsung Ke Pelanggan

“Tidak bisa kita biarkan teman kita kemudian berjalan tersesat, dan tidak kita ingatkan. Anda berdosa kalau tidak mengingatkan teman-teman. Ini untuk menjaga institusi yang kita cintai,” tutur eks Kapolda Banten tersebut.

Selain dinamika di internal, Sigit juga mengingatkan Polwan terus memperhatikan dinamika global maupun nasional.

Pada tingkat internasional, Sigit mengingatkan adanya ancaman krisis pangan dan energi di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Hal itu merupakan dampak konflik antara Rusia dan Ukraina yang berkepanjangan.

Baca juga : Lestari Ingin Ulama Perempuan Sebarkan Nilai Kebangsaan

Kemudian, Polwan juga harus mempersiapkan diri dalam menghadapi tantangan dalam bentuk kejahatan model transnational crime, hingga hyper connectivity.

“Saya yakin untuk tugas-tugas khusus ini tentu rekan-rekan Polwan memiliki kelebihan dibandingkan rekan-rekan Polki,” imbuh Sigit.

Sementara di dalam negeri, ada tantangan berupa penanganan bencana alam, trauma healing, hingga pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) serentak tahun 2024. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense