BREAKING NEWS
 

Temui Demonstran, Emil Akan Surati Presiden Minta UU Ciptaker Dibatalkan

Reporter : FAQIH MUBAROK
Editor : ADITYA NUGROHO
Kamis, 8 Oktober 2020 15:55 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menerima demonstran yang menolak UU Ciptaker. (Foto: ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menemui, pendemo di depan Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, Kamis (8/10). Di depan ribuan demonstran yang terdiri dari buruh, dan mahasiswa, Emil, sapaan akrabnya, berusaha menenangkan para pendemo.

Melalui akun instagramnya @ridwankamil juga membagikan video singkat 5 menit lebih. Dalam video tersebut, Emil yang memakai rompi dan masker ini nampak berada di dekat mobil komando dan terus menenangkan para demonstran.

Saat Emil berbicara, seluruh demonstran yang hadir yang tadinya berdiri, kini duduk mendengarkan. Sesekali bersorak saat Emil menyatakan akan meneruskan aspirasi massa aksi ke pemerintah pusat.

Baca juga : Presiden Masih Percaya Terawan

Apa yang disampaikan Emil, sama dengan narasi yang ada dalam postingan Instagramnya.

"Barusan saya berdialog dan menemui para pengunjuk rasa di depan Gedung Sate dan menyampaikan beberapa hal. Pemprov Jabar sudah menerima perwakilan buruh yang menyampaikan keberatan atas pasal-pasal di kluster ketenagakerjaan di Undang-Undang Cipta Kerja atau Omnibus Law yang dianggap merugikan buruh," tulis Emil di akun Instagramnya, Kamis (8/10).

Adsense

Pemprov Jabar akan segara mengirimkan surat dengan lampiran aspirasi dari Buruh Jawa Barat yang isinya menolak UU Ciptaker dan meminta Presiden menandatangani Perppu  UU tersebut.

Baca juga : Demokrat Nilai RUU Ciptaker Langkah Mundur

Pihak Buruh Jabar, kata Emil, menyatakan mereka akan selalu menyampaikan aspirasi dengan damai dan tidak anarkis. Dan tidak bertanggungjawab jika ada pihak-pihak lain yang menunggangi melalui cara-cara kekerasan.

"Silakan sampaikan aspirasi dan suarakan tetapi tetap jaga ketertiban dan jangan merusak fasilitas umum. Setuju?" ujar Emil.

Emil pun mengimbau agar semua pihak menahan diri untuk tetap tertib dan jauhi sikap yang mengabaikan protokol covid selama unjuk rasa. "Semoga Jabar selalu kondusif dan juara lahir bathin. Hatur Nuhun," pungkas Emil.

Baca juga : PKS Ganti Presiden, Syaikhu Geser Sohibul Iman

Hampir 300 ribu warganet yang menonton dan menyukainya postingan Emil tersebut. Di Twitter, Emil juga mengunggah postingan yang sama.

Netizen memuji Emil yang berani keluar menemui demonstran rakyatnya. "Ini baru kereeeen," cuit @Rehatsejenak3 disambut netizen lainnya. "Semoga niat baiknya Pak Gubernur Jawa Barat ini bisa didengar oleh presiden ya pak," kicau @NadaKamiliaS. [FAQ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense