BREAKING NEWS
 

Usut Korupsi Pembangunan Stadion Mandala Krida, KPK Garap Dirut PT Arsigraphi

Reporter & Editor :
OKTAVIAN SURYA DEWANGGA
Jumat, 17 September 2021 12:15 WIB
Lambang KPK. (Foto: Oktavian/Rakyat Merdeka)

RM.id  Rakyat Merdeka - Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hari ini menjadwalkan pemeriksaan terhadap Direktur Utama PT Arsigraphi Sugiharto.

Sugiharto akan bersaksi dalam penyidikan kasus dugaan korupsi pembangunan Stadion Mandala Krida pada APBD Tahun Anggaran 2016-2017 di Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Baca juga : KPK Panggil Dirut PT BMEC Sutisna

"Pemeriksaan dilakukan di Gedung Perwakilan BPKP DI Yogyakarta, Jl. Parangtritis KM 5.5, Panggungharjo, Sewon, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta," ujar Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri lewat pesan singkat, Jumat (17/9).

Tak hanya Sugiharto, tim penyidik turut memanggil empat saksi lain untuk mengusut dugaan rasuah dalam kasus ini.

Adsense

Baca juga : Kembangkan Bandara Kualanamu, Angkasa Pura II Gelar Market Sounding

Mereka yaitu Kepala Studio PT Arsigraphi Eka Yulianta, pegawai PT Arsigraphi Shaktyawan Yudha Prasmanto Ardhi, Koordinator Studio PT Arsigraphi 2015 Hardiman Arisnanto Aji, dan Sarman (swasta).

Sebelumnya, tim penyidik KPK pernah menggeledah Kantor PT Arsigraphi di Jalan Nogotirto, Modinan, Banyuraden, Gamping, Sleman, Yogyakarta dan Kantor PT DMI Cabang Yogyakarta yang berlokasi di Maguwoharjo, Depok, Sleman, Yogyakarta pada Kamis (18/2).

Baca juga : KPK Usut Aliran Duit Korupsi Pembangunan Gereja King Mile Papua

Dari dua lokasi tersebut, KPK menemukan dokumen penting terkait korupsi pembangunan Stadion Mandala Krida. "Dari 2 lokasi tersebut, tim penyidik menemukan berbagai barang bukti di antaranya dokumen yang terkait dengan perkara,” kata Ali, Jumat (19/2).
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense