BREAKING NEWS
 

Ingat, Perjuangan Lawan Covid-19 Belum Selesai

Reporter : AHMAD LATHIF ROSYIDI
Editor : ABDUL SHOMAD
Kamis, 23 September 2021 08:00 WIB
Ilustrasi Pengendara melintas di jalur penyekatan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), Jakarta, Minggu (1/8/2021). (Foto: Antara)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pemerintah kembali memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 di 10 kabupaten dan kota luar Pulau Jawa-Bali. Aturan itu berlaku 21 September–4 Oktober 2021.

KPCPEN#PakaiMasker mengunggah meme milik Kominfo yang berkaitan dengan beberapa daerah di luar Jawa-Bali yang masuk PPKM Level 4. Disebutkan, 10 kabupaten/ kota di luar Jawa-Bali masih berstatus Level 4.

Ke-10 kabupaten/kota tersebut adalah Aceh Tamiang, Pidie, Bangka, Kota Padang, Kota Banjarbaru, Kota Banjarmasin, Kota Balikpapan, Kutai Kartanegara, Kota Tarakan dan Bulungan.

“PPKM Level 4 di luar Jawa-Bali turun dari 23 menjadi 10 kabupaten/kota. Jangan lengah, tetap pakai masker dan segerakan vaksin,” saran KPCPEN#PakaiMasker.

Baca juga : Nunggu Perkembangan Covid, Cuti Bersama Tahun Depan Belum Diketok Palu

Netizen bersyukur PPKM Level 4 di Pulau Jawa dan luar Jawa terus berkurang. Namun masyarakat diingatkan tidak boleh lengah dan berpuas diri karena pandemi belum berakhir.

Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto di akun @airlangga_ hrt bersyukur pelaksanaan PPKM wilayah Jawa-Bali dan luar Jawa-Bali memperlihatkan hasil cukup menggembirakan minggu ini.

Secara spasial, kata Ketua Umum Partai Golkar ini, situasi pandemi Covid-19, termasuk dari kasus aktif dan kasus harian, relatif terkendali. Kendati begitu, dia tetap meminta semua pihak tidak lengah dan merasa puas dengan kondisi saat ini.

Adsense

“Kita harus waspada terhadap ancaman masuknya varian baru dan mengantisipasi betul mengenai kemungkinan adanya gelombang ketiga,” kata @airlangga_hrt.

Baca juga : Presiden Persija Geregetan Macan Kemayoran Belum Menang

Senada, @PerekonomianRI mengatakan, PPKM luar Jawa-Bali menunjukkan hasil membaik setiap minggunya. Momentum tersebut harus tetap dijaga. Dia juga meminta masyarakat tidak euforia.

“Alhamdulillah, dengan meningkatkan prokes secara tidak langsung dapat membantu penyebaran virus, stay healthy and stay save,” ujar @BSupri1.

“Progres kasus Covid-19 makin hari harus makin baik dan siap pulih dan bangkit lagi dari pandemi,” kata @hendriprabowo. “Semoga terus melandai aja nggak ada kenaikan lagi,” harap @TiniAstuti11.

Akun @1404stj menimpali. Dia berkeyakinan tidak ada gelombang ketiga pandemi Covid di Indonesia. Asalkan, masyarakat tidak kendor, tidak abai dan tetap disiplin protokol kesehatan (prokes) 5M.

Baca juga : Sekali Lagi, Ingat Ya Pandemi Belum Berakhir

Akun @dodot memberi semangat kepada para tenaga kesehatan (nakes) dan seluruh masyarakat. Kata dia, penanganan pandemi Covid tidak boleh kendor, perjuangan melawan Covid-19 belum selesai.

“Berharap kita semua tetap menjaga prokes dan Covid-19 cepat berlalu dari muka bumi ini,” sambung @Addo Bareddo.

“Tuntaskan dengan mematuhi prokes 5M dan lakukan vaksinasi semuanya,” ajak @dodot. “Saya percaya pemerintah akan bekerja maksimal,” ujar @JeniLusio. [TIF]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense