BREAKING NEWS
 

Ibu Banteng Nyatakan Siap Lengser Keprabon

Mega Bisa Pilih Puan, BG, Prananda, Jokowi, Atau..?

Reporter : BAMBANG TRISMAWAN
Editor : UJANG SUNDA
Jumat, 26 Maret 2021 07:58 WIB
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri (Foto: AMA/RM)

RM.id  Rakyat Merdeka - Megawati Soekarnoputri memberi pernyataan tegas: siap “lengser keprabon" atau melepaskan kursi Ketua Umum PDIP, yang didudukinya sejak 1999. Lalu, siapa yang bisa menjadi penerus Mega? Mega belum menunjuknya. Tapi, ada empat nama yang disebut-sebut bisa dipilih Mega. Dari trah Soekarno: ada Puan Maharani dan Prananda Prabowo. Dari luar trah Soekarno: bisa Jokowi, bisa Budi Gunawan alias BG, atau yang lainnya. Nah, Bu Mega mau pilih mana ya...

Kesiapan lengser keprabon itu disampaikan Mega saat berpidato di acara peluncuran buku berjudul “Merawat Pertiwi, Jalan Megawati Soekarnoputri Melestarikan Alam”, yang digelar virtual Rabu (24/3). Dalam acara itu, Mega bicara banyak hal. Di antara banyak tema yang dikupas, Mega juga menyinggung soal regenerasi kepemimpinan di partainya. Mega bercerita, selama ini rakyat percaya dan selalu memilihnya untuk jadi ketua umum PDIP. Namun, ia tak keberatan jika ada yang menggantikannya. 

"Ada pertanyaan, kalau suatu saat Ibu harus digantikan (bagaimana)? Ya, monggo wae (silakan saja),” ucapnya mantap, dengan posisi duduk yang tegap, dan disampaikan dalam nada yang serius. 

Baca juga : Mega Maunya Puan Gantiin Jokowi Ya..?

Namun, Mega tak memberikan pernyataan tegas soal siapa yang layak menggantikannya. Orangnya harus kaya apa. Laki-laki apa perempuan. Harus bermarga Soekarno apa tidak. Tapi, Mega hanya berpesan ke penggantinya itu, agar menjaga PDIP dengan baik. “Sepanjang ada republik ini, PDIP harus tetap ada sebagai salah satu partai andalan di republik ini," pesannya.

Segitu saja Mega bicara soal regenerasi di partainya itu. Meski pernyataannya pendek, omongan Mega ini sudah menghebohkan. Pernyataan Mega itu langsung ditanggapi beragam. Ada yang menilai, ini isyarat terang dari Mega yang akan mundur. 

Ganjar Pranowo, kader PDIP yang kini jadi Gubernur Jawa Tengah, mengatakan, Mega pastinya sudah mempertimbangkan matang-matang sebelum mengucapkan pernyataannya itu. 

Baca juga : PDI Bandung Ingatkan Kepala Daerah Terpilih Jaga Amanah Rakyat

“Saya kira, Bu Mega sudah menyiapkan kader-kader terbaiknya," kata Ganjar, di sela acara kunjungan Menteri Keuangan Sri Mulyani, di Kabupaten Kendal, kemarin.

Lalu, siapa kader terbaik pilihan Mega? Ganjar bilang, bisa dari anak biologis atau anak ideologis Mega. Anak biologis Mega yang dimaksud Ganjar adalah Prananda Prabowo dan Puan Maharani, yang sangat aktif di partai. Keduanya kini menjadi Ketua DPP di PDIP. 

Untuk anak ideologis, Ganjar tak mau menyebutkan nama. Dia hanya bilang, banyak. “Banyak kader anak-anak ideologis yang juga disiapkan. Saya yakin, Bu Mega sudah menyiapkan," imbuhnya.

Baca juga : Bamsoet Pilih Berani Beda Dengan Jokowi

Ganjar mengungkapkan, dalam setiap rapat kerja partai, Mega selalu mewanti-wanti kepada semua kader agar siap menjadi pemimpin. Sebab, tidak mungkin Mega harus memimpin PDIP terus menerus. "Partai sudah cukup lama belajar tentang itu (kaderisasi) dan insya Allah akan berjalan mulus-mulus saja," jelasnya.

Adsense

Ketua DPC PDIP Solo, FX Hadi Rudyatmo sependapat dengan Ganjar. Dia menyatakan, Mega tentu tak akan jadi ketua umum PDIP selamanya. Apalagi usia Mega sudah sepuh dan sudah lima kali menjabat ketum. Namun, jika nanti Mega benar-benar lengser, mantan Wali Kota Solo itu berharap, Presiden ke-5 RI itu masih mengampu partai sebagai sesepuh. 

Soal sosok pengganti yang pas untuk Mega, Rudy tak mau menyebut nama. "Kalau itu, biar kongres bicara. Dengan catatan, punya roh perjuangan Soekarno," ujarnya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense