BREAKING NEWS
 

Liga Spanyol

Barca Belum Kinclong, Xavi: Sabar Ya!

Reporter : JHON ROY PANGIBULAN SIREGAR
Editor : SAIFUL BAHRI
Senin, 15 Agustus 2022 08:36 WIB
Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez. (Foto : Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Nasib sial dialami klub raksasa Barcelona memulai La Liga musim 2022/2023. Skuad baru Barca yang dinanti-nantikan para suporter, bermain kekecewaan.

Barcelona harus puas ditahan imbang 0-0 oleh Rayo Vallecano pada laga perdana di Camp Nou, Minggu (14/8) dini hari WIB.

Baca juga : Kasihan, Jules Kounde Masih Belum Terdaftar Di Barca

Barca, yang musim baru ini, ingin kembali bersaing untuk perebutan gelar mendatangkan sejumlah pemain baru. Pelatih Barcelona Xavi Hernandez pun meminta suporter bersabar.

Adsense

“Sangat disayangkan karena kami ingin menunjukkan kepada para penggemar bahwa kami berada di jalur yang benar. Ini mengecewakan, tetapi kami meminta kesabaran,” kata Xavi.

Baca juga : Osasuna Hancurkan Sevilla

Barca merekrut sejumlah pemain anyar seperti Andreas Christensen, Raphinha, striker Robert Lewandowski, yang akhirnya dipastikan bisa tampil setelah terdaftar sehari sebelumnya laga perdana.

Barca sebenarnya tampil dominan di laga perdana tersebut dengan 21 tembakan ke gawang dan penguasaan bola 69 persen. Namun, Blaugrana tidak mampu memecah kebuntuan. Lewandowski pun belum mampu mencetak gol pada debutnya di La Liga.

Baca juga : Hasil Liga Spanyol: Barca Dapat Kaca Mata, Villareal Menang

Di babak pertama, dia sempat menceploskan bola namun berada dalam posisi offside. ““Rayo bertahan dengan sangat baik. Itu merugikan kami dalam menghasilkan lebih banyak peluang daripada biasanya” imbuh Xavi.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense