Dark/Light Mode

Top! 2 Film Asal Yogyakarta Terbaik di Ajang Fesbul

Sabtu, 24 Februari 2024 07:34 WIB
Festival Film Bulanan Fesbul mengumumkan hasil seleksi untuk 2 Film Terpilih Lokus 1 yang menampilkan karya-karya unggul dari wilayah DI Yogyakarta dan Jawa Tengah. (Foto: Istimewa)
Festival Film Bulanan Fesbul mengumumkan hasil seleksi untuk 2 Film Terpilih Lokus 1 yang menampilkan karya-karya unggul dari wilayah DI Yogyakarta dan Jawa Tengah. (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Festival Film Bulanan (Fesbul) mengumumkan hasil seleksi untuk 2 Film Terpilih Lokus 1 yang menampilkan karya-karya unggul dari wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah.

Dalam kompetisi dengan jumlah peserta sebanyak 77 film, 2 film ini berhasil memperlihatkan keragaman sinema dengan kreativitas yang luar biasa.

Dua film yang berhasil lolos sebagai Official Selection Lokus 1 Fesbul 2024 yaitu, Kontapati dengan sutradara M. Raflie Maulana, produser Al Ridwan, genre film fiksi, dari rumah produksi Asaloka Films, dan berasal dari Yogyakarta.

Selanjutnya, Patgulipat, dengan sutradara Jesica Nindita, produser Jessica Aurelie, genre film fiksi, dari rumah produksi Avikom Films, dan berasal dari Yogyakarta.

Baca juga : Anies Ajak Teman SMA 2 Yogyakarta Reunian Di Rumahnya

Salah satu kurator Fesbul 2024 Rahma Guntari mengapresiasi kualitas kedua film tersebut.

"Kontapati adalah film bisu yang punya keunikan sendiri, punya sesuatu yang berbeda, sebuah film tanpa dialog tapi bisa membuat penonton penasaran. Sementara Patgulipat mempunyai nilai sosial yang cukup tinggi, dan dari sisi industri, film ini lebih mudah untuk menjangkau audiensnya," kata Rahma, Sabtu (24/2/2024).

Pujian lain datang kurator lainnya, Mohamad Ariansah menyebut film-film tersebut sebagai karya yang memiliki keunikan, kuat dalam gagasan, di mana ada upaya untuk mencari sesuatu yang di luar klise.

Sementara itu, Rahabi Mandra selaku kurator Fesbul menambahkan, Kontapati mencoba gaya baru dengan membuat film tanpa dialog. Sedangkan film Patgulipat berhasil menyampaikan pesan yang menohok dalam ceritanya.

Baca juga : TC Di Yogyakarta Jadi Ajang Evaluasi Skuad Pesut Etam

"Saya salut dengan usaha mereka menggali orisinalitas dan pengerjaan teknis yang baik dalam karyanya," ungkapnya.

Selain pengumuman Film Terpilih, Fesbul 2024 juga mengumumkan jadwal workshop film bertajuk ‘Passion, Roots, Movement’ yang akan diselenggarakan di Solo pada 1-3 Maret 2024 mendatang.

Workshop ini akan fokus pada penulisan, penyutradaraan, dan produserial. Antusiasme terhadap kegiatan ini terlihat dari jumlah pendaftar yang mencapai lebih dari 50 peserta.

Tidak hanya mendapatkan pelatihan intensif langsung dari para ahli di bidangnya, peserta terpilih akan mendapatkan kesempatan untuk berkerja di dunia komersil dan mengikuti pasar film festival internasional di tahun 2025.

Baca juga : Alam Ganjar Ajak Generasi Muda Yogyakarta Semakin Kreatif Dan Inovatif

Jadwal seleksi film Fesbul selanjutnya, Lokus 2 untuk wilayah Banten dan Jawa Barat akan dibuka pada 2 Maret mendatang.

Informasi lebih lanjut tentang festival, film-film terpilih, serta jadwal seleksi film selanjutnya, silakan kunjungi situs resmi dan instagram.

Sebelumnya, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan, Fesbul telah siap menghadapi tantangan festival-festival film terkemuka di luar negeri.

Sebagai salah satu upaya memperluas eksistensinya di panggung internasional, Fesbul berkomitmen terus mendukung pertumbuhan film Indonesia. Yakni, melalui kerja sama strategis dengan berbagai lembaga dan festival film internasional.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.