Dark/Light Mode

Kesiapan Yenny Wahid Jadi Cawapres Di Mata Politisi NasDem Dan Demokrat

Dedy Ramanta: Kami Sambut Baik Mbak Yenny Wahid

Rabu, 9 Agustus 2023 06:30 WIB
Dedy Ramanta, Wasekjen Partai NasDem. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id
Dedy Ramanta, Wasekjen Partai NasDem. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id

 Sebelumnya 
Apakah Koalisi Perubahan akan membahas kesiapan Yenny itu?

Para tokoh yang siap bergabung dengan kami, akan dipertimbangkan dalam diskusi internal kepartaian dan internal koalisi.

Yenny dari kalangan NU, jika digaet, bisa menambah suara Anies di Jawa Timur dan Jawa Tengah ya?

Baca juga : Herman Khaeron: Yang Paling Tepat Adalah Mas AHY

Harapannya begitu. Dengan had­irnya Mbak Yenny, secara otomatis mematahkan asumsi bahwa Pak Anies sulit merapat ke NU. Hal ini juga membuktikan, kalangan NU tidak eksklusif, tetapi inklusif.

Jika duet Anies-Yenny jadi, kekurangan Anies di Jateng dan Jatim, bisa diatasi ya?

Iya. Sebab, warga NU sangat dominan di Provinsi Jawa Timur. Di Provinsi Jawa Tengah, NU juga cukup kuat.

Baca juga : Pengamat Soal Peluang Hadi Jadi Cawapres: Mantan Panglima TNI Dan Dekat Dengan Jokowi, Poin Plus

Berarti, NasDem menerima so­sok Yenny dong?

Kami menerima Mbak Yenny dengan baik. Tapi, tentang Cawapres, keputusannya diserahkan kepada Pak Anies. Beliau juga menerima masu­kan dari para pimpinan partai politik dan tim koalisi yang ditugaskan.

Apakah sosok Yenny masuk kriteria yang disepakati Koalisi Perubahan?

Baca juga : Rumah Wali Kota Paris Diserang Demonstran, Istrinya Patah Kaki, Anaknya Luka

Masuk dong. Yenny bisa menam­bah elektoral bagi Anies. Sekali lagi, siapa pun tokohnya, kualifikasinya akan dibicarakan lebih detail.

Kenapa harus detail?

Karena, dalam memilih Cawapres itu tidak hanya melihat ketokohan. Ada variabel lain yang juga harus dihitung. REN

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.