Dark/Light Mode

Kenaikan Harga Beras Jadi Omongan Rakyat

Intan Fauzi: Harga Beras Mulai Melandai Stabil

Rabu, 27 September 2023 06:20 WIB
Intan Fauzi, Anggota Komisi VI DPR. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id
Intan Fauzi, Anggota Komisi VI DPR. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id

 Sebelumnya 
Harga beras di pasaran masih tinggi. Apa penyebabnya?

Bicara mengenai stok beras, Bulog menyatakan, sampai Maret, stok nasio­nal cukup. Saat ini, ada 1,4 juta ton beras.

Penyebab harga beras naik, ada beberapa hal, misalnya distribusi. Kalau distribusinya bermasalah, akan menimbulkan dampak yang kurang baik. Misalnya barang ada, ternyata distribusinya tidak baik, ini juga akan membuat harga naik.

Pemerintah sudah melakukan ope­rasi pasar dan Bansos, tapi harga be­ras masih tinggi. Pandangan Anda?

Baca juga : Ali Mahsun Atmo: Operasi Pasar Bukan Cara Jitu

Apa yang dilakukan Pemerintah, yakni menggelar operasi pasar, su­dah cukup baik. Harga beras mulai melandai dan stabil.

Apakah operasi pasar dan Ban­sos, sejauh ini sudah efektif?

Kalau bicara kebijakan untuk keterse­diaan stok sembako seperti beras, gula, minyak goreng dan lainnya, Pemerintah sudah membagi-bagi tugas.

Contohnya?

Baca juga : Jokowi Ingatkan Wartawan, Bikin Berita Jangan Yang Penting Viral

Misalnya, soal beras itu, kewenan­gannya ada di Bapanas. Bulog juga membantu dalam menyerap gabah dari petani dengan harga yang baik. Juga, dalam hal ketersediaan stok beras.

Pak Mendag Zulkifli Hasan dalam waktu singkat dapat menyelesaikan masalah minyak goreng, dan yang terbaru adalah soal beras.

Prinsipnya, dengan adanya pasar mu­rah atau operasi pasar, ini sangat mem­bantu masyarakat untuk mengakses be­ras murah. Itu hal yang baik dilakukan.

Tetapi, Asosiasi Pedagang Kaki Lima menganggap operasi pasar bu­kan solusi terbaik dalam menurunkan harga beras?

Baca juga : Bilang Harga Beras Nggak Naik, Pak Zul Nggak Salah Nih?

Kalau ada kekurangan di sana-sini, ya wajar saja. Kekurangan ini akan men­jadi perhatian Pemerintah. Tapi, pasar murah atau operasi pasar, selama ini menjadi bagian dari langkah Pemerin­tah agar harga beras tidak melambung.

Artinya, Bansos, pasar murah yang dilakukan oleh Pemerintah sudah bagus. Rakyat juga senang dengan adanya pasar murah atau operasi pasar. Karena, membantu warga dan pedagang di pasar.

Apakah Pemerintah kurang tang­gap dalam mengantisipasi masalah beras ini?

Kalau bicara soal beras, adanya di Badan Pangan Nasional (Bapanas). Mudah-mudahan, masalah ini diba­has Komisi VI DPR dengan Pemerin­tah. Sehingga, kita bisa menuntaskan masalah ini. REN

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.