Dark/Light Mode

Dibanding Untuk Kampus Kementerian, Anggaran Untuk PTN Lebih Kecil

Dede Yusuf: Hitungan KPK Sama Dengan Temuan Kami

Jumat, 14 Juni 2024 07:50 WIB
Dede Yusuf, Wakil Ketua Komisi X DPR. (Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id)
Dede Yusuf, Wakil Ketua Komisi X DPR. (Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id)

 Sebelumnya 
Menurut KPK, anggaran pendidikan lebih banyak mengalir ke kampus yang dikelola kementerian/lembaga dibanding perguruan tinggi negeri (PTN). Tanggapan Anda?

Saya rasa, itu sama dengan temuan kami bahwa alokasi anggaran pendidikan di lembaga lain, lebih besar dari Kemendikbudristek.

Temuan Komisi X DPR seperti apa?

Baca juga : Andreas Hugo Pareira: Ini Membuka Tabir Adanya Ketidakadilan

Dulu, Kemendikbud  mendapatkan 14 persen, sekarang 13 persen dari anggaran pendidikan di Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Kementerian dan lembaga lain bisa mencapai 25 persen. Termasuk Kementerian Agama. Padahal, beban dari perguruan tinggi adanya di Kemendikbud.

Ada usulan agar Presiden mempertemukan para menteri untuk membahas hal ini. Pandangan Anda?

Saya sepakat, namun yang menentukan nantinya bukan Komisi X DPR, tetapi Badan Anggaran DPR dan Kementerian Keuangan. Kemendikbudristek baru mengajukan Rp 83 triliun. Turun dari Rp 98 triliun ke Rp 83 triliun.

Baca juga : Pantauan Satwa Langka Di Hutan Dimaksimalkan

Berapa alokasi yang tepat untuk Kemendikbudristek?

25 persen dari anggaran pendidikan atau sekitar Rp 140-Rp 150 triliun. Itu baru logis. Karena, dia hanya mengambil seperempat dari anggaran pendidikan.

Anggaran pendidikan di instansi lain besar ya?

Baca juga : Sukses Beringin Di Pemilu Bakal Menular Ke Pilkada

Iya. Makanya, ini harus disampaikan ke publik. Jangan mengira anggaran 20 persen pendidikan itu adanya di Kemendikbud. Belum lagi, ada 50 persen dari 20 persen anggaran pendidikan itu turunnya ke daerah. Lalu, hampir 25 persennya itu ke kementerian/lembaga lainnya. Selain itu, ada anggaran darurat dan sebagainya. Jadi kecil sekali, porsi Kemendikbud hanya 13 persen. Logisnya 25 persen. NNM

Artikel ini tayang di Harian Rakyat Merdeka Cetak, Halaman 2, edisi Jumat, 14 Juni 2024 dengan judul "Dibanding Untuk Kampus Kementerian, Anggaran Untuk PTN Lebih Kecil, Dede Yusuf: Hitungan KPK Sama Dengan Temuan Kami"

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.