Dark/Light Mode

New Honda Accord Makin Premium Dan Nyaman

Selasa, 25 Januari 2022 13:55 WIB
New Honda Accord. (Foto: ist)
New Honda Accord. (Foto: ist)

 Sebelumnya 
Untuk menambah kenyamanan, New Honda Accord juga dilengkapi dengan berbagai fitur canggih seperti Smart Entry, Remote Engine Start, One Push Ignition System, Walk – Away Auto Lock, Electric Parking Brake, Auto Foldable Side Door Mirror, Rain Sensing Windshield Wiper dan masih banyak lagi. 

Bangku pengemudi pun dilengkapi dengan fungsi 8-way Driver Power Seat Adjustment with Lumbar Support dan Memory Seat with Easy Entry/Exit.

Baca juga : Omicron Tak Boleh Ciutkan Nyali Kita

New Honda Accord pun masih mempertahankan standar keselamatan tertinggi Honda dengan teknologi Honda SENSINGTM yang berfungsi untuk membantu pengemudi menghindari dan meminimalisir potensi kecelakaan saat berkendara. 

Sistem Honda SENSINGTM meliputi fungsi Collision Mitigation Brake System (CMBSTM) yang terintegrasi dengan Forward Collision Warning (FCW), Road Departure Mitigation System (RDM) yang terintegrasi dengan Lane Departure Warning (LDW), Lane Keeping Assist System (LKAS), Adaptive Cruise Control (ACC) yang terintegrasi dengan Low Speed Follow (LSF), dan Auto-High Beam.

Baca juga : Bamsoet Dorong APLI Tingkatkan Perekonomian Nasional

New Honda Accord tersedia dalam tiga varian warna yakni Platinum White Pearl, Crystal Black Pearl dan Meteoroid Gray Metallic. New Honda Accord ditawarkan dengan harga Rp 759.000.000. [DIT]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.