Dark/Light Mode

Andalkan Satgas Pangan, Harga Ayam Potong Di Daerah Tetap Anjlok

Kamis, 20 Juni 2019 06:22 WIB
Ilustrasi peternakan ayam broiler.
Ilustrasi peternakan ayam broiler.

RM.id  Rakyat Merdeka - Sejak Ramadan hingga Lebaran, harga ayam potong broiler (livebird/LB) di tingkat peternak di daerah terus mengalami penurunan. Penurunan harga ayam sekitar  Rp 7.500 per kilogram (kg).

Ketua Harian Gabungan Organisasi Peternak Ayam Nasional (GOPAN) Sigit Prabowo mengatakan, berdasarkan data realisasi harga ayam broiler yang dihimpun Perhimpunan Insan Perunggasan Rakyat (Pinsar), rata-rata harga ayam potong di tingkat peternak sebesar Rp 15-10 ribu.Harga ini dinilai terendah yang dialami peternak di  Jawa Barat, saat ini."Di Karawang, Purwakarta Subang hingga Bekasi, harganya untuk tipe AB atau jumbo sampai Rp 7.500 per kg," kata Sigit kepada Rakyat Merdeka, kemarin.

Baca juga : Gugatan Pilpres Jalan, Rekonsiliasi Tetap Oke

Harga anjlok ini, kata dia, sudah terjadi sejak usai Lebaran lalu. Penurunan harga terus berlangsung sampai saat ini.Para peternak, kata Sigit, berharap harga ayam potong ini kembali stabil agar tidak merugikan mereka.Pasalnya, harga jual tersebut sangat jauh di bawah biaya produksi ayam peternak yang menyentuh level Rp 14 ribu per kg.

Mengatisipasi hal ini, Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman melakukan koordinasi dengan peternak unggas. Dalam rapat disepakati, dalam waktu tujuh hari harga ayam hidup/live bird (LB) naik dan stabil sesuai harga acuan Kementerian Perdagangan.

Baca juga : Jinakkan Semburan Dusta dengan Kecerdasan Emosional

"Terkait kondisi harga LB saat ini, saya meminta Satuan Tugas (Satgas) Pangan untuk dapat menelusuri pemicu rendahnya harga LB yang masih jauh di bawah harga acuan, sehingga menimbulkan gejolak di peternak mandiri dan UMKM," kata Amran.

Berdasarkan Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 96 Tahun 2018, harga acuan Live Bird adalah Rp18.000-Rp20.000 per kilogram, namun saat ini harga LB ada di kisaran Rp8.000- Rp10.000 per kilogram, sedangkan harga rataan daging ayam di konsumen mencapai Rp 35.000-Rp. 40.000 per kilogram.

Baca juga : Duh, Harga Cabe Merah Mulai Merangkak Naik

Amran mengungkapkan, untuk menyelesaikan rendahnya harga LB ini, Kementan telah mengundang secara maraton para pelaku perunggasan, pakar, dan unsur pemerintahan terkait untuk membahas situasi dan solusinya.[NOV]
 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.