Dark/Light Mode

Bandara I Gusti Ngurah Rai Kembali Layani Rute Kuala Lumpur-Denpasar

Jumat, 25 Maret 2022 15:35 WIB
Suasana di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali. (Dok. Angkasa Pura I
Suasana di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali. (Dok. Angkasa Pura I

 Sebelumnya 
Per Kamis (24/03), rute penerbangan kedatangan internasional yang beroperasi di Bandara I Gusti Ngurah Rai adalah Garuda Indonesia GA881 rute Narita-Bali yang beroperasi setiap Kamis; Singapore Airlines SQ938 rute Singapura-Bali setiap Senin, Rabu, Jum'at, dan Minggu; Singapore Airlines SQ944 rute Singapura-Bali setiap Selasa, Kamis, Sabtu.

Scoot TR288 rute Singapura-Bali setiap Senin, Jum'at, dan Minggu; Garuda Indonesia GA715 rute Sydney-Bali setiap Jum'at; JetStar Asia 3K243 rute Singapura-Bali setiap Selasa, Jum'at, dan Sabtu; KLM KL835 rute Singapura-Bali setiap Rabu dan Sabtu; JetStar Airways JQ43 rute Melbourne-Bali setiap Senin.

Baca juga : Bek Bali United Ini Sudah Rasakan Aura Juara Liga 1

Dan AirAsia AK376 rute Kuala Lumpur-Bali setiap Senin dan Jum'at. Sedangkan untuk rute keberangkatan internasional adalah penerbangan Singapore Airlines SQ939 rute Singapura-Bali setiap Senin, Rabu, Jum'at, dan Minggu.

Singapore Airlines SQ945 rute Singapura-Bali setiap Selasa, Kamis, Sabtu; Scoot TR289 rute Singapura-Bali setiap Senin, Jum'at, Minggu; JetStar Asia 3K244 rute Singapura-Bali setiap Selasa, Jum'at, Minggu.

Baca juga : Garuda Kembali Layani Penerbangan Umrah Dari Surabaya

KLM KL836 rute Singapura-Bali setiap Rabu dan Sabtu; JetStar JQ44 rute Melbourne-Bali setiap Selasa; dan AirAsia AK377 rute Kuala Lumpur setiap Senin dan Jum'at. [FAZ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.