Dark/Light Mode

Kolaborasi Hadirkan One Stop Solution

Erick Dorong BUMN Penuhi Rumah Milenial Dan Gen Z

Minggu, 10 April 2022 07:30 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir (tengah) bersama Direktur Utama Perum Perumnas Budi Saddewa Soediro (kanan) dan Direktur Utama PT Bank Tabungan Negara Haru Koesmahargyo (kiri) saat meluncurkan hunian milenial terintegrasi transportasi Apartemen Samesta Mahata Margonda, Depok, Jawa Barat, Sabtu (2/4/2022). (Foto:  ANTARA FOTO/Yulius Satria WIjaya/tom).
Menteri BUMN Erick Thohir (tengah) bersama Direktur Utama Perum Perumnas Budi Saddewa Soediro (kanan) dan Direktur Utama PT Bank Tabungan Negara Haru Koesmahargyo (kiri) saat meluncurkan hunian milenial terintegrasi transportasi Apartemen Samesta Mahata Margonda, Depok, Jawa Barat, Sabtu (2/4/2022). (Foto: ANTARA FOTO/Yulius Satria WIjaya/tom).

RM.id  Rakyat Merdeka - Seiring penanganan Covid-19 yang kian membaik, sektor properti juga diharapkan bangkit dan berkontribusi dalam percepatan pertumbuhan ekonomi nasional.

HAL ini turut diamini anak usaha PT Taspen (Persero), yaitu PT Taspen Properti. Apalagi angka backlog perumahan juga tinggi. Ada sekitar 11 juta orang belum memiliki hunian.

Direktur Operasi dan Pemasaran Taspen Properti Sudiyatmoko Sentot Sudiro mengatakan, dengan adanya kebijakan Pemerintah terkait pandemi ke endemi, maka aktivitas perekonomian diharapkan meningkat. Dan akhirnya, turut berdampak positif pada meningkatnya penghasilan dan daya beli masyarakat.

Baca juga : Beri Bantuan Dana Tunai, Sobat Erick Dorong Kemajuan Bisnis Kain Tenun Khas Kalteng

“Dengan begitu, kebutuhan masyarakat akan perumahan, termasuk apartemen, juga diharapkan ikut meningkat seiring pemulihan ekonomi. Khususnya bagi yang belum memiliki rumah,” ujar Sudiyatmoko kepada Rakyat Merdeka, kemarin.

Saat ini, pihaknya tengah menyelesaikan salah satu pembangunan proyek apartemen di wilayah Tangerang, yakni Aspena Residence. Namun, karena pandemi, maka penjualan unit hingga kini baru terjual 30 persen.

Dia mengaku, selama ini target utama pasar yang diincar perusahaan adalah pegawai perkantoran di sekitar bandara. Untuk itu, lokasi Aspena Residence juga dibangun dekat dengan lokasi Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta). Karenanya, sejalan dengan pertumbuhan penumpang penerbangan, dia berharap, hal tersebut juga akan memulihkan pasar di sektor properti.

Baca juga : Kapolri Pastikan Stok BBM Bersubsidi Terjamin Dan Tepat Sasaran

“Tapi kami lihat persaingan bisnis apartemen saat ini juga berat. Jadi, untuk target pasar, semuanya kami sasar, termasuk para milenial. Yang penting penjualan bisa semaksimal mungkin,” akunya.

Sebagai gambaran, berdasarkan sensus penduduk 2020, penduduk Indonesia didominasi Generasi Z (Gen Z) sebanyak 27,94 persen dan Milenial 25,87 persen.

Sudiyatmoko menjelaskan, dalam memilih tempat tinggal, masyarakat tak hanya mempertimbangkan dari segi harga saja. Tetapi juga lokasi dan kemudahan akses yang berkaitan, yakni antara lokasi hunian menuju tempat usaha atau bekerja.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.