Dark/Light Mode

OK OCE Berikan Paket Sembako Bagi Peserta Donor Darah Di Festival Entrepreneur Indonesia 2022

Selasa, 16 Agustus 2022 11:46 WIB
Foto: Dok. OK OCE
Foto: Dok. OK OCE

RM.id  Rakyat Merdeka - Gerakan Sosial OK OCE berkolaborasi bersama Indonesia Prima turut berpartisipasi dalam Festival Entrepreneur Indonesia 2022 di Kota Tua, Jakarta, Senin-Selasa 15-16 Agustus 2022.

Harga bahan pokok yang masih mahal terkena imbas dari perang Rusia-Ukraina menginisiasi OK OCE untuk memberikan solusi bagi masyarakat untuk mendapatkan bahan pokok, hanya dengan mendonorkan darahnya.

Baca juga : Hebat, Lansia Ikut Ramaikan Renang Master Festival Akuatik Indonesia 2022

Donor Darah ini kerja sama OK OCE Kemanusiaan dengan Palang Merah Indonesia.

Ketua OK OCE Kemanusiaan Salman Khabibi mengatakan, antusias masyarakat tinggi, meskipun cuaca ini panas,tidak menghalangi semangat mereka untuk donor darah, yang setelahnya mereka mendapatkan paket sembako.

Baca juga : Tim Renang Jatim Juara Umum Festival Akuatik Indonesia 2022

"Bagi masyarakat yang mendonorkan darahnya, akan mendapatkan paket sembako yang berisikan Beras 5 kg, Gula Pasir 1 kg, Minyak Goreng 1 liter," ujar Salman dalam keterangannya, Selasa (16/8).

Novi, salah satu warga yang juga tengah mendonorkan darahnya, mengatakan harga bahan pokok yang belum kunjung turun.

Baca juga : Hari Pertama, 1 Junior Dan 3 Kelompok Umur Pecahkan Rekor Di Festival Akuatik Indonesia 2022

" Semua harga masih mahal, ya beras, telur, minyak. Tapi, Alhamdulilah ini dari Pak Sandiaga Uno, kita dapat sembako. Alhamdulilah ini sangat membantu sekali. Terimakasih OK OCE", ungkap Novi.

Salman berharap Program Bazaar Sembako Murah OK OCE mampu membangkitkan ekonomi Indonesia. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.