Dark/Light Mode

Best BUMD Award 2024

Bank DKI Semakin Gencar Kasih Layanan Berbasis Digital

Kamis, 21 Maret 2024 11:51 WIB
Best BUMD Award 2024 Bank DKI Semakin Gencar Kasih Layanan Berbasis Digital

RM.id  Rakyat Merdeka - Bank DKI terus konsisten melakukan akselerasi digitalisasi untuk perluas pengembangan produk dan layanan berbasis digital yang aman dan nyaman serta mudan diakses bagi nasabah.

Dengan konsistennya, Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta di bidang Perbankan ini meraih penghargaan Best BUMD Award 2024 with Digital Transformation Initiatives and Banking Accessibility dari Media Warta Ekonomi, pada Selasa (5/3).

Direktur Utama Bank DKI, Amirul Wicaksono Amirul menyampaikan apresiasi atas penghargaan yang diberikan, sekaligus memberikan pandangan bahwa perbankan pada masa sekarang mengalami era kompetisi yang ketat. 

Baca juga : Bak Tembok, Sinner Pun Melaju

Maka dari itu, Bank DKI sebagaI bank pembangunan daerah beradaptasi, berkembang, dan berinovasi secara terus menerus, sebagai upaya untuk terus tumbuh berkelanjutan.

“Penghargaan ini juga akan menjadi semangat dan motivasi untuk terus berinovasi, dan mengembangkan produk dan layanan yang menjawab kebutuhan, dan menjadi pilihan utama masyarakat Jakarta, serta sebagai wujud dukungan pencapaian visi Jakarta Kota Global,” ujar Amirul dalam keterangannya, Kamis (21/3).

Sekretaris perusahaan Bank DKI, Arie Rinaldi menambahkan, bahwa transformasi digital menjadi langkah penting bagi perusahaan dalam menjawab kebutuhan nasabah yang semakin beragam dan mendukung perkembangan ekonomi daerah.

Baca juga : Bey Machmudin Minta Bank bjb Tingkatkan Pelayanan Berkualitas

“Sebagai bank daerah, Bank DKI menjalankan peran dalam memperluas akses layanan keuangan bagi masyarakat melalui beragam inovasi digital, kolaborasi dengan berbagai pihak, serta memberikan dukungan untuk berbagai program Pemerintah Provinsi DKI Jakarta," ujar Arie.

Perluas Akses Digital

Dalam mendorong digitalisasi, Bank DKI telah melakukan berbagai upaya, di antaranya pengembangan aplikasi layanan berbasis digital seperti JakOne Mobile dan JakOne Abank, elektronifikasi pembayaran pada moda transportasi terintegrasi, tempat wisata kelolaan Pemprov DKI, digitalisasi pembayaran pasar kelolaan Perumda Pasar Jaya, hingga berbagai kolaborasi dengan BPD, BUMD dan entitas lainnya.

Baca juga : Gelar MIF 2024, Bank Mandiri Ajak Investor Tanam Modal Di RI

Adapun jumlah pengguna aplikasi JakOne Mobile Bank DKI periode Desember 2023 mencapai 2,23 juta orang, tumbuh 12,11% (YoY) dibanding periode tahun 2022, dengan volume transaksi sebesar 29,61 juta transaksi dan nominal transaksi mencapai Rp 30,62 triliun. 

Jumlah pengguna aplikasi JakOne Abank mencapai 4,99 ribu orang, tumbuh 170,42% (YoY) dibanding periode Desember 2022, dengan volume transaksi sebesar 3,18 juta transaksi dan nominal transaksi mencapai Rp1,72 triliun. Sedangkan pengguna JakOne Merchant periode Desember 2023 mencapai 31,47 ribu orang, tumbuh 101,39% (YoY) dibanding periode yang sama tahun 2022, dengan volume transaksi sebesar 3,25 juta transaksi dan nominal transaksi mencapai Rp533,55 miliar.

Termasuk yang terbaru Jakarta Tourist Pass, yang merupakan kolaborasi antara Bank DKI bersama Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi DKI Jakarta dalam menyediakan solusi digital bagi wisatawan di Kota Jakarta yang memudahkan wisatawan dalam mengakses destinasi populer, transportasi, dan layanan pariwisata lainnya di Jakarta.
 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.