Dark/Light Mode

BSI Genjot Literasi Dan Inklusi Keuangan Syariah Di IKN

Senin, 1 April 2024 13:16 WIB
BSI dan Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) bersinergi untuk meningkatkan literasi dan inklusi keuangan syariah di IKN. (Foto: Dok. BSI)
BSI dan Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) bersinergi untuk meningkatkan literasi dan inklusi keuangan syariah di IKN. (Foto: Dok. BSI)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Bank Syariah Indonesia Tbk atau BSI dan Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) bersinergi untuk meningkatkan literasi dan inklusi keuangan syariah di IKN.

Hal ini merupkan wujud komitmen kedua belah pihak untuk menjalin kerja sama dalam pelayanan jasa perbankan syariah, serta memperluas jangkauan operasional untuk mendukung pengembangan ekosistem keuangan syariah di Indonesia.

Direktur Retail Banking BSI Ngatari mengatakan, dalam Memorandum of Understanding (MoU) antara keduanya, sepakat untuk bekerja sama dalam menyediakan layanan keuangan syariah kepada masyarakat IKN.

Baca juga : DPP Gempita Ngaji Kebangsaan Bersama Habib Luthfi

Kerja sama dengan OIKN merupakan langkah strategis bagi BSI dalam mengembangkan layanan perbankan syariah di Indonesia.

“IKN bukan hanya proyek pembangunan, tetapi juga representasi dari identitas keuangan dan perbankan syariah Indonesia di mata dunia. Kami berkomitmen untuk mendukung visi OIKN dalam membangun ibu kota baru yang inklusif dan berkelanjutan,” ucapnya di Jakarta, Senin (1/4/2024).

Ngatari mengatakan, salah satu aspek utama dari kerjasama ini adalah pendirian cabang BSI di IKN. Hal ini bertujuan untuk memastikan akses mudah terhadap layanan keuangan syariah bagi masyarakat setempat.

Baca juga : Ini 3 Rekomendasi IDSF Untuk Pengembangan Ekonomi Digital RI

Dalam rencana bisnisnya, BSI juga menargetkan bisnis ritel di IKN. Dengan populasi yang mencapai 800 ribu orang, BSI melihat potensi besar dalam menawarkan layanan perbankan syariah kepada masyarakat umum di IKN.

“Lebih dari 3 ribu pegawai OIKN serta masyarakat IKN yang mencapai angka 800 ribu orang menjadi target pasar potensial bagi BSI,” ungkap Ngatari.

Melalui cabang ini, BSI akan memberikan solusi finansial yang relevan dan berkelanjutan bagi nasabah di IKN. Melalui penandatanganan MoU tersebut, BSI dan OIKN menegaskan komitmen mereka untuk bekerja sama dalam mengembangkan ekosistem keuangan syariah yang inklusif dan berkelanjutan di IKN.

Baca juga : Pertamina Dan Bakrie Group Kembangkan Infrastruktur Riset Berkelanjutan Di IKN

Melalui kerja sama ini, BSI berharap dapat menjadi mitra yang andal bagi OIKN dan akan memberikan kontribusi positif dalam mempercepat pembangunan ekonomi dan sosial di wilayah tersebut.

“Serta diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat IKN secara keseluruhan dalam mempercepat pertumbuhan ekonomi, dan meningkatkan inklusi keuangan di IKN,” pungkas Ngatari.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.