Dark/Light Mode

Rayakan Idul Adha

Pertamina Patra Niaga Regional JBB Salurkan Hewan Kurban Ke Masyarakat

Selasa, 18 Juni 2024 07:59 WIB
Keluarga besar PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat (JBB) merayakan Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah dengan berbagi dan menyalurkan hewan kurban.
Keluarga besar PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat (JBB) merayakan Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah dengan berbagi dan menyalurkan hewan kurban.

RM.id  Rakyat Merdeka - Keluarga besar PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat (JBB) merayakan Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah dengan berbagi dan menyalurkan hewan kurban.

Sebanyak 49 ekor sapi dan 74 ekor kambing kepada masyarakat lingkungan sekitar unit operasional perusahaan yang tersebar di seluruh wilayah Regional Jawa Bagian Barat.

Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat Deny Djukardi mengatakan penyaluran hewan kurban merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh perusahaan.

Baca juga : Prabowo Kurban 145 Ekor Sapi

Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Pertamina kepada masyarakat dan apresiasi atas segala dukungan yang diberikan.

“Melalui Idul Adha ini, kami berharap peran Pertamina dalam masyarakat dapat lebih terasa,” ujar Deny.

Idul Adha juga menjadi momen untuk bersilahturahmi dan mempererat hubungan antara pekerja dengan masyarakat sekitar.

Baca juga : BSI Bagikan 9.390 Hewan Potong Kepada Dhuafa

Tidak hanya berkurban, beberapa lokasi Perwira Pertamina ikut serta dalam proses penyembelihan dan distribusi daging kurban ke masyarakat yang berhak.

"Kami bekerja sama dengan masjid, mushola, lembaga sosial, yayasan dan pihak penyalur lainnya sehingga dapat membagikan hewan kurban ini tepat sasaran ke masyarakat," ungkap Deny.

Denny menambahkan bahwa melalui pembagian hewan kurban ini, Pertamina Patra Niaga berharap dapat memberikan manfaat kepada masyarakat yang membutuhkan sekaligus memberikan energi kebaikan, terutama di sekitar wilayah operasinya.

Baca juga : Libur Idul Adha, PUPR & Pekerja Konstruksi IKN Sembelih 28 Hewan Kurban

Pemberian dan pembagian hewan kurban ini merupakan program tahunan Pertamina Patra Niaga Regional JBB.

Kedepannya Pertamina Patra Niaga Regional JBB berkomitmen dalam membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di momen-momen penting keagamaan seperti Idul Adha.

Dengan kolaborasi yang solid antara Pertamina Patra Niaga Regional JBB, masyarakat dan stakeholders lainnya diharapkan dapat memberikan dampak yang lebih luas dan berkelanjutan bagi Indonesia.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.