Dark/Light Mode

Bisnis Herbal Melia Cetak Pengusaha Muda Milenial

Minggu, 1 Desember 2019 22:43 WIB
Top Leader, yang juga anggota DPR Sukur H Nababan di depan tujuh ribuan member Melia di Pantai Ancol, Jakarta, Minggu (1/12) pagi.
Top Leader, yang juga anggota DPR Sukur H Nababan di depan tujuh ribuan member Melia di Pantai Ancol, Jakarta, Minggu (1/12) pagi.

RM.id  Rakyat Merdeka - Di tengah himpitan ekonomi, bisnis herbal propolis yang tergabung dalam PT Melia Sehat Sejahtera (MSS) berhasil menjadi solusi, khususnya bagi kaum milenial untuk bisa mendapat penghasilan secara mandiri.

Melia tak sekedar memberikan motivasi bisnis. Namun ikut bertanggung jawab dalam membangun karakter anak muda Indonesia

Demikian disampaikan Top Leader, yang juga anggota DPR Sukur H Nababan di depan tujuh ribuan member milenial Melia di Pantai Ancol, Jakarta, Minggu (1/12) pagi. 

Baca juga : Turkish Arlines Buka Penerbangan, Wisatawan Rusia Makin Mudah ke Bali

"Kami membangun kebersamaan, motivasi bagi anak-anak milenial di Indonesia. Kami ingin memberikan solusi ekonomi dengan menerapkan sistem penghasilan terukur, melalui konsep multi level marketing (MLM)," kata  Sukur.

"Di sini, kami adalah yang terlama. Kami mampu bertahan hingga saat ini, dan terlama di Asia. Bahkan nomor dua di dunia," lanjut motivator muda ini. 

Selama 16 tahun membesarkan Melia, Sukur tetap ingin mengantarkan member Melia untuk meraih sukses bersama. Kini, jumlah peserta Melia mencapai 6 juta member. Mayoritas anak muda dari seluruh Indonesia. 

Baca juga : Ini Cara Mengatasi Katarak dan Pencegahannya

"Dalam komunitas ini, kami membangun kebersamaan. Di tengah situasi perekonomian yang seperti saat ini,"ungkapnya.

Kata dia, Melia tak sekedar memberikan motivasi bisnis. Namun ikut bertanggung jawab dalam membangun karakter anak muda Indonesia. Agar menjadi pejuang tangguh, tak kenal menyerah apalagi putus asa. Dengan tetap mengedepankan semangat kebersamaan dan gotong royong.

Dalam berbisnis produk kesehatan herbal, bernama propolis, lanjut Sukur, Melia adalah pembayar pajak terbesar dan taat aturan.

Baca juga : KPK Perpanjang Masa Penahanan Mantan Ketua DPRD Tulungagung

"Di bisnis ini, kami adalah pembayar pajak terbesar dari setiap kegiatan bisnis dari para member kami. Jadi, sumbangsih untuk Indonesia, sudah besar sekali. Ketika Pak Jokowi bicara soal kemandirian, kami sudah lakukan itu. Saat banyak bilang kebersamaan dan motivasi, kami sudah jalankan itu," tuturnya.

Untuk target 2020, Sukur tak mau muluk-muluk. “Ya itu tadi, membangun karakter milenial Indonesia agar bisa lebih mandiri secara ekonomi dengan tetap menjunjung tinggi Pancasila dan NKRI,”tegasnya.

"Saya selalu katakan, saya bisa bisa menjadi anggota DPR tiga periode karena Melia. Karena, Melia mendidik saya menjadi pribadi yang berintegritas dan jujur. Tak perlu minta-minta bantuan ke pemerintah, atau menjadi berduyun-duyun menjadi ASN," ungkapnya. [FIK]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.