Dark/Light Mode

Usung Konsep Smart and Modern Living

Triyasa Kenalkan 2 Proyek Perumahan di Sentul dan Bekasi 

Jumat, 7 Februari 2020 18:10 WIB
Direktur PT Triyasa Propertindo Andrie Gotama (kanan) dan COO Triyasa Zaenal Abidin. (Foto: Istimewa)
Direktur PT Triyasa Propertindo Andrie Gotama (kanan) dan COO Triyasa Zaenal Abidin. (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Setelah sukses membangun office park di Kawasan Rasuna Epicentrum, Kuningan, Jakarta, PT Triyasa Propertindo, bagian dari PT Tiara Marga Trakindo (Grup TMT), merambah dunia perumahan tapak. Triyasa menjalankan proyek perumahan pertama di daerah Sentul, Jawa Barat bernama Samira Residence. Tak hanya sampai di situ, Triyasa kemudian mengembangkan dan membangun proyek keduanya, Samira Regency, Bekasi. Transformasi bisnis perumahan ini gencar dilakukan Triyasa untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan hunian berkonsep "Smart & Modern Living" yang jarang ditemukan pada proyek lainnya.        

Direktur PT Triyasa Propertindo, Andrie Gotama, mengatakan, pihaknya melihat animo konsumen terhadap perumahan tapak sangat tinggi. Sehingga Triyasa berusaha menangkap  peluang ini dengan menghadirkan Samira Residence Sentul dan Samira Regency Bekasi.       

"Pada setiap proyek Triyasa, kami senantiasa memberikan nilai tambah demi meningkatkan kualitas hidup pelanggan. Menjaga kualitas produk dan jasa yang ditawarkan menjadi salah satu komitmen Triyasa dalam menjalankan bisnis," ujarnya, di Jakarta, Jumat (7/2).        

Baca juga : Wombat, Penyelamat Hewan-hewan Lain Saat Kebakaran Hutan di Australia

Di tengah kondisi perekonomian yang tidak pasti, Andrie tetap optimis bahwa di tahun 2020 pasar properti di Indonesia akan lebih positif setelah sempat tertahan pada tahun politik di 2019. Namun, pihaknya terus mengantisipasi situasi-situasi tertentu yang bisa berdampak pada bisnis properti.   

COO Triyasa, Zaenal Abidin, menjelaskan secara detail kedua proyek yang sedang dipasarkan tersebut. Samira Residence mengusung konsep "Your Smart Living at Sentul". Dibangun di atas lahan seluas 2,1 hektare dengan 111 unit rumah. Ada empat tipe yang disediakan, yaitu: Tipe 36/84, Tipe 45/84, Tipe 75/96, dan Tipe 90/96. Pihaknya juga membangun 16 unit ruko.      

Samira Residence merupakan proyek berkelanjutan PT Wiyasa Persada, bagian dari Triyasa Propertindo Group. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp 700 juta hingga Rp 1,3 miliar. Samira berada pada lokasi strategis di area CBD Sentul.      

Baca juga : Bamsoet Minta KPK Kedepankan Pencegahan Dibanding Penindakan

Sedangkan Samira Regency Bekasi adalah hunian modern dengan harga terjangkau dan fasilitas pendukung lengkap di Kota Bekasi. Hunian berkonsep "The Affordable Modern Living" ini terletak di lokasi yang sangat strategis hanya berjarak 5 menit dari pintu tol Grand Wisata, 15 menit ke stasiun KRL Tambun dan LRT Bekasi Timur. Setiap unit rumah pun dilengkapi dengan fasilitas smart green home dan CCTV.       

Samira Regency Bekasi dibangun di atas lahan seluas 2,1 hektare dan terbagi menjadi tiga fase penjualan dengan total 159 unit rumah. Terdiri dari 3 tipe rumah yakni, Amethyst (30/60), Citrine (45/72), dan Emerald (55/72). Juga ada 20 unit ruko. Saat ini Samira Regency mulai memasarkan fase 1 dengan total 51 unit rumah dan 5 unit ruko dengan harga mulai dari Rp 500 juta hingga Rp 900 juta.     

"Pertimbangan pemilihan lokasi Samira Regency Bekasi dan Samira Residence Sentul dikarenakan kedua proyek tersebut terletak di lokasi yang strategis dengan akses transportasi pribadi maupun transportasi umum yang mudah terjangkau. Untuk mencapai Samira Residence Sentul hanya membutuhkan waktu 10 menit dari exit tol Sentul Selatan dan pintu tol BORR Sedangkan Samira Regency Bekasi hanya membutuhkanwaktu 5 menit ke tol Jakarta-Cikampek dan 15 menit menuju stasiun KRL dan LRT," ucap Zaenal. [USU]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.