Dark/Light Mode

Dekati Rp 16 Ribu, Nasib Rupiah Makin Mengenaskan

Kamis, 19 Maret 2020 13:27 WIB
Ilustrasi nilai tukar rupiah. (Foto: net)
Ilustrasi nilai tukar rupiah. (Foto: net)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pembukaan rupiah terhadap sejumlah mata uang asing termasuk dolar Amerika Serikat (AS) terus mengalami pelemahan. Pada pukul 10.00 WIB di referensi mata uang Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia (BI), rupiah langsung melemah sekitar 489 poin atau sekitar 3,21 persen di posisi Rp 15.712 per dolar AS.

Rupiah pun dinilai menyentuh titik terlemah sejak Jisdor hadir pada 2013 lalu. Bahkan nilai tukar rupiah di pasar spot terpantau melemah 92 poin atau 0,6 persen ke level Rp 15.315 per dolar AS.

Baca juga : Kepada Pengusaha Masker UMKM, Bina Jangan Dibinasakan

Dari data Bloomberg, nilai tukar rupiah di pasar spot menyentuh level Rp 15.315 per dolar AS dengan pelemahan tajam 92 oin atau 0,6 persen.

Meski begitu, rupiah tidak sendiri. Beberapa pelemahan mata uang asing terutama di Asia terhadap dolar turut mengalami hal serupa. 

Baca juga : Jarang Turun, Nasib Kepa Tak Jelas

Mata uang China Hong Kong (CNY) terhadap dolar melemah 0,39 persen dan menyentuh 7,07 yuan, sementara dolar Hong Kong menurun 0,03 persen berada di 7,77. Mata uang Jepang (JPY) mengalami penurunan 0,97 persen mencapai 109,11 yen. Mata uang ringgit Malaysia (MYR) mencapai 0,59 persen berada di kurs 4,40 ringgit. Sementara dolar Singapura turut mengalami penurunan sekitar 0,60 persen di angka 1,45 dolar.

Pergerakan mata uang dolar AS terhadap sejumlah mata uang utama dunia, terpantau menguat 0,27 persen atau 0,275 poin ke level 101,435.

Baca juga : Digarap KPK 2,5 Jam, Hasto Disuguhi Makanan Manado

"Dolar AS melanjutkan penguatannya karena investor mempertanyakan efektivitas serangkaian kebijakan ekonomi untuk meredam dampak virus corona," dikutip dari Bloomberg.

Hari ini, BI bakal mengumumkan hasil Rapar Dewan Gubernur (RDG), belum bisa dipastikan apakah BI akan menetapkan kisaran repo rate dalam bunga acuan, atau menurunkannya di tengah virus Covid dan pelemahan rupiah. [DWI]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.