Dark/Light Mode

Cegah Corona

Railink Stop Sementara KA Bandara Soetta Dan Kualanamu

Jumat, 10 April 2020 13:29 WIB
Kereta bandara. (Foto: net)
Kereta bandara. (Foto: net)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Railink menyetop sementara operasional Kereta Api Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) dan KA Bandara Kualanamu mulai 12 April-31 Mei 2020. Hal ini untuk mencegah penyebaran corona (covid-19).

Baca juga : Selama Corona, PGN Terapkan Catat Meter Mandiri Dan Pembayaran Online

Plt Direktur Utama PT Railink, Mukti Jauhari mengungkapkan, langkah memberhentikan sementara seluruh operasional KA Bandara ini sebagai langkah antisipasi penyebaran corona dan mendukung penerapan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di DKI Jakarta.

Baca juga : Cegah Corona, Kemenhub Matangkan Aturan Pengendalian Transportasi

Mukti menambahkan, bagi penumpang yang telah memiliki tiket, dapat melakukan pengembalian tiket 650 di luar bea pemesanan, dengan menyertakan bukti tiket dan bukti transaksi ke email [email protected]. “PT Railink akan terus memantau perkembangan situasi dan akan melakukan langkah antisipasi yang diperlukan untuk memulai kembali layanan KA Bandara nantinya saat situasi mulai membaik," ujarnya dalam keterangan resminya di Jakarta, Jumat (10/4).

Baca juga : Tangani Corona, Menko PMK Konsultasi Ke Pakar Permodelan

Sebelumnya, dalam mendukung kebijakan pemerintah terkait pembatasan sektor transportasi, PT Railink juga telah melaksanakan penyesuaian operasional Kereta Api Bandara Soekarno Hatta dan Bandara Medan mulai Maret 2020. [KPJ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.