Dark/Light Mode

Ketat Tapi Singkat, Nggak Bertele-tele

Protokol Covid-19 di Bandara Soekarno-Hatta Dipuji BURT DPR

Selasa, 7 Juli 2020 08:57 WIB
President Director PT Angkasa Pura II (Persero) berbincang dengan Ketua BURT DPR Agung Budi Santoso, yang meninjau pelaksanaan protokol Covid-19 di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin (6/7). (Foto: Humas AP II)
President Director PT Angkasa Pura II (Persero) berbincang dengan Ketua BURT DPR Agung Budi Santoso, yang meninjau pelaksanaan protokol Covid-19 di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin (6/7). (Foto: Humas AP II)

 Sebelumnya 
Protokol lainnya yang harus dijalani adalah pemeriksaan keamanan di security check point (SCP) 1 dan 2.

Utilisasi Slot Time Meningkat

President Director PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin menuturkan saat ini fokus stakeholder adalah menjaga konsistensi dalam mematuhi protokol.

Baca juga : Penerbangan Repatriasi WNI Meningkat, Protokol Kesehatan di Bandara Soekarno-Hatta Diperketat

“Seluruh stakeholder seperti PT Angkasa Pura II selaku operator bandara, maskapai, Kantor Kesehatan Pelabuhan Kementerian Kesehatan, pihak ground handling, Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 dan lain sebagainya, setiap saat berkoordinasi intensif. Agar protokol selalu dapat dijalankan dan dipatuhi secara ketat," ujar Awaluddin.

Setelah memastikan protokol pencegahan penyebaran Covid-19 senantiasa dapat dipenuhi, PT Angkasa Pura II fokus mengaktifkan kembali rute-rute domestik. Untuk mendukung aktivitas perekonomian Indonesia di masa adaptasi kebiasaan baru ini.

"Bulan ini kami canangkan sebagai fase pemulihan atau recovery untuk lalu lintas penerbangan,” tutur Awaluddin.

Baca juga : Ini Maskapai Penumpang Yang Operasikan Angkutan Kargo di Bandara Soekarno Hatta

Pada periode 1 – 5 Juli 2020, rata-rata penerbangan di Soekarno-Hatta mencapai 355/hari. Angka ini meningkat dibanding rata-rata penerbangan pada periode 1 – 30 Juni 2020, yang hanya 243/hari.

“Setiap harinya, slot time penerbangan di Soekarno-Hatta mencapai 1.154. Pada awal Juli 2020, rata-rata yang digunakan adalah 355. Sehingga, utilisasi slot time ada di angka 30,76 persen. Ini sudah sesuai target kami. Utilisasi slot time minimal 30 persen pada tahap awal recovery, yang dimulai bulan ini,” jelas Awaluddin. [HES]

 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.