Dark/Light Mode

Jamin Kelistrikan Di Jakarta & Bekasi, PLN Bangun Gardu Induk Muara Tawar

Selasa, 5 Maret 2019 21:16 WIB
Gardu Induk 150 Kv Muara Tawar yang mendapat pasokan dari PLTGU Muara Tawar, diharapkan dapat mendukung kehandalan sistem kelistrikan di Jakarta dan Bekasi. (Foto: Humas PLN)
Gardu Induk 150 Kv Muara Tawar yang mendapat pasokan dari PLTGU Muara Tawar, diharapkan dapat mendukung kehandalan sistem kelistrikan di Jakarta dan Bekasi. (Foto: Humas PLN)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT PLN (Persero) berkomitmen meningkatkan keandalan kelistrikan DKI Jakarta dan wilayah sekitarnya, khususnya Bekasi. Sebagai salah satu bentuk komitmen tersebut, PLN melaksanakan pembangunan Gardu Induk 150 kV Muara Tawar, yang dimulai sejak 28 Juni 2016.

Proyek Gardu Induk yang berlokasi di Desa Segara Jaya, Kecamatan Taruma Jaya, Bekasi ini mendapatkan suplai listrik yang dihasilkan dari PLTGU Muara Tawar. Keberadaannya diharapkan dapat mendukung kehandalan sistem di wilayah DKI Jakarta dan Bekasi.

Baca juga : Ngaku Anjlok 8 Persen Di Jabar, Jokowi Bilang Karena Hoaks

Pengerjaan proyek Gardu Induk 150 kV Muara Tawar, dibawahi oleh PLN Unit Induk Pembangunan Jawa Bagian Barat (UIP JBB), dengan pelaksanaan oleh PLN Unit Pelaksana Proyek Jaringan Jawa Bagian Barat (UPP JJBB) 2.

Pengoperasian Gardu Induk 150 kV Muara Tawar berkapasitas 2 X 60 MVA ini, akan mendapatkan supply dari 2 unit Interbus Transformator (IBT) 500 kV PLTGU Muara Tawar dan kemudian disalurkan ke 4 Gardu Induk lainnya, sebagai pendukung peningkatan kehandalan kelistrikan.

Baca juga : Mantan Bos MK & Eks Cawagub Hadang Laju 4 Juara Bertahan

General Manager PLN Unit Induk Pembangunan Jawa Bagian Barat (UIP JBB), Ratnasari Sjamsuddin mengatakan, pembangunan Gardu Induk 150 kV Muara Tawar ini ditargetkan selesai pada April 2019.

Scope dari proyek pembangunan di Muara Tawar ini terbagi menjadi 2 proyek, GITET 500 kV Muara Tawar dan GI 150 kV Muara Tawar, Khusus proyek GI Muara Tawar ini, kami targetkan bisa beroperasi pada April 2019” papar Ratna.

Baca juga : Hati-Hati, DBD Mengintai Warga Jakarta

Proyek ini merupakan perwujudan nyata program pemerintah dalam pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan 35.000 MW. Penyelesaian proyek Gardu Induk 150 kV Muara Tawar, akan memberikan manfaat besar bagi keandalan sistem kelistrikan di DKI Jakarta dan Bekasi, serta menyokong kebutuhan listrik masyarakat DKI Jakarta dan Bekasi yang kian hari terus bertambah. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.