Dark/Light Mode

Catat Kinerja Kinclong, PNM Sambut Positif Wacana Holding BUMN Ultra Mikro

Kamis, 10 Desember 2020 14:53 WIB
Direksi PNM saat menggelar temu media yang digelar secara virtual, Kamis (10/12). (Foto: Istimewa)
Direksi PNM saat menggelar temu media yang digelar secara virtual, Kamis (10/12). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Rencana integrasi BUMN mikro antara Bank Rakyat Indonesia (Persero), PT Pegadaian  (Persero) maupun PT Permodalan Nasional Madani (Persero) atau PNM oleh Kementerian BUMN disambut positif oleh PNM. Pihaknya berkeyakinan, upaya tersebut akan membawa dampak positif terutama bagi UMKM.

Dalam paparan kinerja PNM yang digelar secara virtual, EVP Keuangan dan Operasional PNM Sunar Basuki mengatakan, sebagai BUMN, perusahaan mengikuti pemerintah dan tunduk pada arahan pemegang saham. "Kami mendukung kolaborasi ultra mikro kebaikan ini apapun bentuknya. Ini akan baik bagi BUMN dan bagi negara," ujarnya dalam konferensi pers virtual, Kamis (10/12).

Baca juga : Petahana Positif Kena Corona

Ia menegaskan, upaya sinergi ini juga akan berdampak bagi PNM sendiri. Mengingat, komitmen dari holding ingin, model bisnis PNM tetap dan tidak berubah. "Harapannya akan ada benefit-benefit yang didapat PNM apalagi dari sisi pendanaan,” imbuhnya.

Di luar sinergi atau holding tersebut, Sunar pun memperkirakan PNM akan meraih pendanaan tahun depan sekitar Rp 16-18 triliun yang bersumber dana berbagai macam upaya aksi korporasi baik dari pasar modal, perbankan, PIP maupun pendanaan internasional.

Baca juga : Sinergi Kemensos dan Kemenkop, KPM dari PKH Sukses Jadi Usaha Mikro

Belum lama ini yaitu pada 4 Desember 2020 lalu, PNM baru melakukan Penerbitan Obligasi PUB III Tahap IV diterima sebesar Rp 1,73 triliun. Obligasi dengan tingkat kupon 6,5 persen menunjukan adanya Kepercayaan Investor menguat.

Sunar merinci, obligasi tenor 1 tahun Rp 904,8 milliar dengan yield 6,5 persen, 3 tahun Rp 537 milliar yield 7,75 persen dan enam tahun Rp 292 milliar yield 8,75 persen.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.