Dark/Light Mode

Gaet Trihamas Finance Syariah, Bank Sinarmas USS Permudah Daftar Haji

Jumat, 28 Mei 2021 17:00 WIB
Penandatanhan kerja sama Bank Sinarmas USS dan Trihamas Finance Syariah, memberikan kemudahan layanan dalam melakukan perencanaan pendaftaran perjalanan Ibadah Haji, Jumat (28/5). (Foto: Istimewa)
Penandatanhan kerja sama Bank Sinarmas USS dan Trihamas Finance Syariah, memberikan kemudahan layanan dalam melakukan perencanaan pendaftaran perjalanan Ibadah Haji, Jumat (28/5). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Bank Sinarmas Unit Usaha Syariah, menggaet Mitra Strategi Trihamas Finance Syariah, memberikan kemudahan layanan dalam melakukan perencanaan pendaftaran perjalanan Ibadah Haji bagi calon jemaah Haji.

Seperti diketahui pada Juni 2020 lalu, Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) menyatakan, adanya penurunan jumlah Pendaftar Haji hingga 50 persen, dibandingkan jumlah pendaftar Haji tahun 2019 yang mencapai 710 ribu Jemaah.

Baca juga : Catat Nih! Harga Vaksin Sinopharm Di RI Termurah Kedua Di Dunia

Berangkat dari kondisi tersebut yang menginisiasi kerja sama antara Bank Sinarmas Unit Usaha Syariah dengan Trihamas Finance Syariah ini, yang merupakan salah satu solusi lengkap untuk masyarakat, agar dapat dengan segera mendaftarkan haji walaupun dalam situasi ekonomi terdampak pandemi.

Direktur Bank Sinarmas Unit Usaha Syariah, Halim Liem mengatakan, hal ini sejalan dengan tujuan dan komitmen perusahaan, dalam membantu masyakarat, dengan menawarkan berbagai kemudahan untuk mewujudkan niat suci menunaikan ibadah haji.

Baca juga : Perkuat Ketahanan Pangan, PUPR Bangun Jaringan Irigasi Kedua Di NTT

"Dan sebagai bank penerima setoran biaya perjalanan ibadah haji yang ditetapkan oleh BPKH, sinergi yang baik ini diharapkan akan meningkatkan jumlah penerimaan pendaftaran ibadah haji, melalui layanan Sistem Komputerisasi Haji Terpadu yang disediakan oleh Bank Sinarmas," imbuhnya dalam ketererangan pers, Jumat (28/5).

Lebih lanjut Halim menambahkan, kerja sama ini menargetkan 4 ribu calon jamaah haji, yang dapat menikmati solusi program Haji dari Trihamas Finance Syariah, serta tentunya mendaftar melalui layanan Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) yang dimiliki oleh Bank Sinarmas Unit Usaha Syariah.

Baca juga : Perkuat Unit Syariah, Adira Bakal Tambah Dua Kantor Cabang

Direktur Utama Trihamas Finance Syariah, Imam T Saptono menyatakan, kesiapan Trihamas untuk melayani kebutuhan masyarakat guna memperoleh porsi haji, melalui jaringan Kantor Cabang di mana terdapat 21 kantor Cabang Trihamas, serta aplikasi dengan nama Trihamas Syariah, yang dapat diunduh masyarakat untuk mendaftarkan diri secara digital dalam program Haji ini. [DWI]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.