Dark/Light Mode

Solo Sudah 5G

Gibran Banyak Berkahnya

Jumat, 4 Juni 2021 07:30 WIB
Dari kiri, Komisaris Utama PT Telkomsel Wishnutama Kusubandio, Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate didampingi Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka serta Dirut Telkomsel Hendri Mulya Syam dalam Peresmian 5G di Kantor Wali kota Surakarta, Surakarta, Kamis (3/5/2021). (Foto: Istimewa)
Dari kiri, Komisaris Utama PT Telkomsel Wishnutama Kusubandio, Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate didampingi Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka serta Dirut Telkomsel Hendri Mulya Syam dalam Peresmian 5G di Kantor Wali kota Surakarta, Surakarta, Kamis (3/5/2021). (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
Gibran menyambut baik kehadiran jaringan 5G di Solo. Ia berharap bisa mendorong cara kerja baru yang dapat meningkatkan produktivitas dan inovasi yang lebih luas diberbagai bidang khususnya dalam percepatan pemulihan ekonomi. “Harapannya kita bisa bekerja lebih cepat dan smooth sehingga pemulihan ekonomi lebih cepat lagi dengan 5G coverage ini,” katanya.

Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO), Dedi Kurnia Syah menganggap, inilah sisi positif dari menjabatnya anak presiden sebagai wali kota. Daerah yang dipimpin, secara tidak langsung mendapat berbagai keistimewaan dalam berbagai proyek dimiliki pusat.

Baca juga : Top! Rupiah Dibuka Paling Perkasa

“Jadi tidak mengherankan jika Solo dalam beberapa hal mendapatkan keistimewaan,” pungkas Dedi.

Untuk diketahui, sejak dilantik sebagai Wali Kota Solo, Gibran menjadi magnet bagi pejabat dan pimpinan parpol. Mereka berbondong-bondong datang untuk bersilaturahmi dengan mantan bos Markobar itu.

Baca juga : BI Sempurnakan Aturan Transaksi Valas

Di level pemerintah, tercatat sejumlah menteri tercatat sudah melakukan kunjungan kerja ke Solo dan bertemu langsung dengan Gibran. Di antaranya, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono hingga Komisaris Utama PT Pertamina, Basuki Tjahja Purnama alias Ahok.

Selain di level pemerintah, pimpinan parpol juga berbondong-bondong ketemu Gibran. Mulai dari Ketum PAN Zulkifli Hasan, Ketum PKB Muhaimin Iskandar hingga Waketum Partai Gelora Fahri Hamzah.

Baca juga : 2.000.000 Corona Sudah Di Depan Mata, Waspada!

Di dunia maya, masuknya layanan 5G di Solo membuat iri banyak warganet. “Me-lobby tanpa money,” cetus @Tito92567372. “Berasa ingin pindah ke Solo dah. Biar bisa online-online pakai 5G,” ungkap @SydneyX5w. “Hebat Solo, hebat Jawa Tengah. Bravo buat pemimpin-pemimpinnya,” sambung @bagoesz. “Jangan besar-besarkan Gibran! Nanti Mas Bagus tersinggung,” timpal @Dimas_Wbw.

“Dimulai dengan Kota Solo sebagai kota perintis 5G Telkomsel, segera menyusul kota lainnya. Bersama-sama kita unlock the future,” ajak @nyenyenggggg. [MEN]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.