Dark/Light Mode

Per Hari Ini, Lion Air Group Sediakan Vaksinasi Gratis Untuk Penumpang

Sabtu, 3 Juli 2021 08:26 WIB
Pesawat Lion Air. (Foto: Ist)
Pesawat Lion Air. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Lion Air, Wings Air, Batik Air per 3 Juli 2021 menyediakan vaksin gratis bagi setiap penumpang untuk rute keberangkatan dari dan ke  Bandara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang, Banten. Pelaksanaannya di area Kedatangan Terminal 2 D-E, pada pukul 08.00-17.00 WIB.

Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro mengatakan, fasilitas gratis vaksin dilaksanakan melalui proses pemantauan, pemeriksaan kesehatan (medical screening) oleh tenaga medis dengan menjaga protokol kesehatan dan keamanan Covid-19.

Adapun syarat dan ketentuan sebagai berikut:

1.       Penumpang Lion Air Group dengan menunjukkan tiket atau dokumen yang berisi informasi untuk masuk/ naik ke pesawat udara (boarding pass) yang masih berlaku.

2.       Penumpang dengan keberangkatan awal (origin) dari Bandar Udara Soekarno-Hatta.

Baca juga : PKS Usulkan Tutup Perbatasan

3.       Penumpang dengan tujuan akhir (destination) Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta (CGK).

4.       Membawa dan menunjukkan kartu atau sertifikat vaksin dosis 1 (pertama), apabila bagi penumpang  yang akan melakukan vaksinasi dosis 2 (kedua).

5.       Usia minimum 12 tahun.

6.       Anak-anak usia tersebut harus didampingi orang tua atau pendamping dewasa.

7.       Membawa kartu identitas valid dan resmi, seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP) asli dan Kartu Keluarga (KK) untuk anak yang belum memiliki KTP.

Baca juga : MPR Dorong Program Pendidikan Gratis Hingga Perguruan Tinggi

8.       Tetap menjalankan, memenuhi, mematuhi protokol kesehatan, menerapkan pola hidup sehat sebelum, saat dan setelah proses vaksinasi.

9.       Disarankan: menggunakan pakaian longgar dan mudah digulung, karena tindakan penyuntikan vaksin akan dilakukan di bagian lengan.

10.   Bagi penumpang yang mempunyai riwayat penyakit tertentu disarankan lebih dahulu konsultasi kepada dokter serta disarankan menerima vaksin setelah mendapatkan rekomendasi dari dokter

Menurut Danang, demi kelancaran dan kenyamanan proses vaksin, setiap penumpang diharapkan datang empat jam sebelum jadwal keberangkatan penerbangan. Penyelenggaraan vaksin gratis ini sebagai bagian kampanye “Terbang itu Aman, Sehat  dan Menyenangkan”-"Saya Sehat, Saya Siap Terbang”.

“Seluruh operasional penerbangan Lion Air Group dijalankan dengan mengedepankan faktor-faktor yang memenuhi unsur keselamatan, keamanan, kenyamanan (safety first) serta berpedoman protokol kesehatan,” bebernya.

Baca juga : Pertama Di Indonesia, Kini Ada Perpustakaan Pancasila Di Lapas

Menurut dia, penyediaan vaksin gratis ini sejalan mendukung percepatan program satu juta vaksin per hari untuk mempercepat pembentukan kekebalan tubuh secara komunal atau herd immunity serta pengendalian dan penanganan laju angka risiko Covid-19. Hal tersebut guna mendorong pemulihan ekonomi Indonesia.

Lion Air Group mengucapkan terima kasih atas kerja sama yang merupakan bentuk inisiasi serta sinergitas positf bersama pengelola bandar udara-PT Angkasa Pura II, otoritas kesehatan dan keamanan, tim medis serta pihak lainnya yang terkait, agar pelaksanaan dapat berjalan lancar, tertib, teratur serta tercapai tujuan yang diharapkan. [DIT]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.