Dark/Light Mode

8 Keajaiban Rasa jadi Menu Kemerdekaan di ASTON Kartika Grogol

Rabu, 10 Agustus 2022 07:06 WIB
Menu makanan di hotel Aston Kartika Grogol
Menu makanan di hotel Aston Kartika Grogol

RM.id  Rakyat Merdeka - Spesial di bulan Agustus, semarakkan kemerdekaan. Asoka Restaurant kembali hadir menyajikan sajian yang dapat memanjakan lidah para pelanggan dalam special buffet di sepanjang Agustus. Sesuai dengan citra yang ditanamkan oleh Hotel ASTON Kartika Grogol & Conference Center, ada special buffet “Masakan Nusantara” yang menyajikan ragam sajian khas 8 daerah di Indonesia yang kaya akan rempah-rempah.

Baca juga : Dubes Peru Luis Tsuboyama Rayakan Hari Kemerdekaan Secara Virtual

Aprodhite selaku Marketing Communication Manager Hotel ASTON Kartika Grogol & Conference Center menuturkan memeriahkan momentum kemerdekaan Indonesia, Hotel ASTON Kartika Grogol mempersembahkan sajian rekomendasi Chef di sepanjang bulan Agustus ini.

Baca juga : Ibu Hamil Mau Melahirkan, Terjebak Banjir Di Puri Kartika Ciledug

8 Keajaiban Rasa menjadi sajian andalan yang siap menemani santap siang dan malam anda. Diracik dengan bumbu rempah kaya akan rasa berpadu dengan sambal bawang. Sajian ini sangat cocok bagi pecinta kuliner pedas dengan cita rasa menantang dan sulit dilupakan. Dibanderol seharga Rp 170.000 nett/pax dilengkapi dengan Nasi Merah Putih sebagai tanda kemerdekaan, tidak lupa tambahan lalapan segar untuk menyemangati aktivitas harian. Adapun tersedia hidangan lain yang identik dengan selera nusantara, seperti Nasi Bawang Pepes Gindara dan Nasi Kecombrang Pepes Salmon yang dijual sehargar Rp 98.000++.

Baca juga : Ganja Dikeluarkan Dari Narkotika Golongan 1?

“Selain itu, jangan lewatkan kesegaran Frappe de Coco, minuman dengan cita rasa yang segar dan manis ini sangat cocok untuk diteguk sebagai penutup aktivitas. Perpaduan Milk, Coconut Milk, Condensed Milk, dan Cocopandan, dapat dinikmati dengan harga istimewa hanya Rp Rp 35.000++. Hidangan spesial ini dapat dinikmati di Asoka Restaurant ataupun di K-Beans," jelas Aprodhite.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.