Dark/Light Mode

Genjot Penjualan, Multi Medika Internasional Luncurin Masker Karakter BT21

Rabu, 25 Januari 2023 19:36 WIB
Foto: Ist.
Foto: Ist.

RM.id  Rakyat Merdeka - Sejak Covid-19 menjadi pandemi di seluruh dunia penggunaan masker menjadi kebutuhan bagi banyak orang. Terutama di Indonesia yang kini masyarakatnya sudah semakin sadar dengan kesehatan. Tampilan masker pun kini ada berbagai macam.

Seperti yang baru saja diluncurkan PT Multi Medika Internasional. Perusahaan tersebut menghadirkan masker karakter BT21. Karakternya lucu-lucu dan menggemaskan. Seperti, KOYA, RJ, SHOOKY, MANG, CHIMMY, TATA, COOKY dan VAN.

PT Multi Medika Internasional secara resmi menggandeng karakter BT21. Adapun BT21 adalah IP yang diciptakan oleh LINE FRIENDS yang dicintai secara global oleh generasi muda atau milenial.

"Semenjak Covid, masker merupakan hal yang tidak terpisahkan dari kehidupan masyarakat Indonesia dan Dunia, dan sudah merupakan bagian dari lifestyle kita sehari-hari," kata Direktur Utama Multi Medika Internasional Mengky Mangarek dalam keterangan persnya, Rabu (25/11).

Baca juga : Industri Penerbangan Kita Bakal Kerek Cuan

Ia mengungkapkan, saat ini banyak orang yang merasa sesuatu ada yang ‘kurang’ jika keluar rumah tanpa masker. Apalagi ada ancaman tidak hanya Covid-19, tetapi berbagai virus menular lainnya.

Hal ini dilihat sebagai sebuah peluang bagi PT Multi Medika Internasional untuk memberikan solusi kepada masyarakat dengan meluncurkan produk masker fashionable. Fungsinya tidak hanya sebagai alat pelindung diri.

"Tetapi masker yang dapat membuat pemakaianya makin tampil gaya dan trendy yang membuat orang menjadi nyaman dan suka menggunakan masker," katanya.

Edisi masker BT21 adalah edisi khusus, dan MMI hanya memproduksi 45 juta masker BT21 untuk edisi festive dari Desember sampai dengan Januari 2023 untuk kebutuhan masyarakat Indonesia.

Baca juga : Prof Asep Sebut Usulan Kenaikan BPIH Rasional Lindungi Dana Jemaah Haji

Jumlah tersebut tentunya sangat terbatas (limited) mengingat jumlah penduduk Indonesia sebanyak 275 juta jiwa.

"Bagi pecinta BT21, jika ingin mendapatkan koleksi masker BT21, dan bisa langsung mengunjungi store Alfamart, Alfamidi dan toko retail terdekat," ungkapnya.

Sedangkan untuk edisi Valentine dan Ramadhan, MMI akan merencanakan meluncurkan masker dengan BT21 dan juga IP Korea lainnya.

Partnership antara PT Multi Medika Internasional merupakan produk seasonal atau spesial yang didalam Box pembelian anda akan mendapatkan hadiah pouch/strape BT21 edition.

Baca juga : Pertamina NRE- Kilang Pertamina Internasional Targetkan Total PLTS Area Kilang Capai 10 MWp

Ia berharap, ide menambah patch pada masker, akan membuat penjualan bertumbuh di kuartal keempat 2022. Pada kuartal pertama 2023, ditargetkan penjualannya sebesar Rp 85 miliar sampai Rp 150 miliar dari masker fashionable tersebut.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.