Dark/Light Mode

Minta Masyarakat Bergandengan Tangan

Mensos Risma: Bantu Tetangganya Yang Berhak Untuk Dapat BLT BBM

Rabu, 7 September 2022 13:23 WIB
Foto: Ist.
Foto: Ist.

RM.id  Rakyat Merdeka - Program Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk mengurangi beban dampak kenaikan bahan bakar minyak (BBM) sudah berjalan di tengah masyarakat. Pemerintah bekerja keras agar program tersebut tepat sasaran.

Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini memastikan, pembagian BLT kali ini lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya. Calon penerima, bisa memastikan namanya di daftar penerima di situs Kemensos.

"Bisa lihat di situs atau aplikasi Cek Bansos Kemensos," ujarnya dalam diskusi Forum Merdeka Barat 9 (FMB9) bertajuk Alih Subsidi BBM, Bansos Topang Masyarakat Miskin, yang digelar secara virtual, dikutip Rabu (7/9).

BLT BBM ini disalurkan kepada penerima yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Sehingga data penerima di seluruh Indonesia tercatat di situs Cek Bansos.

Baca juga : Ada Tanda-tanda Harga BBM Naik

Masyarakat juga bisa mengusulkan penerima bansos. Jika ada tetangganya yang miskin tapi tidak kebagian, maka dibolehkan untuk mengusulkannya itu di aplikasi Cek Bansos.

Di dalam Aplikasi Cek Bansos juga ada fitur Usul Sanggah. Fitur tersebut bisa dimanfaatkan untuk mengajukan diri sendiri atau orang lain supaya terdata sebagai penerima BLT BBM.

"Misalnya ada yang mestinya berhak tapi dia tidak mendapatkan karena terhambat oleh Pak RT, misalnya, jadi tidak dapat, maka silakan diusulkan si penerima ke Usul Sanggah di Aplikasi cek Bansos," terangnya.

Jika mendesak, masyarakat bisa menghubungi command center yang sudah disediakan Kemensos. Nantinya, petugas Kemensos akan menampung keluhan soal Bansos BLT BBM.

Baca juga : Bamsoet Dorong Pelaku Usaha Kembangkan Social Commerce

"Melalui command center kami di 021 171 maka kami akan tindaklanjuti. Kalau akan kroscek dengan para pendamping jika memang berhak akan kami tindaklanjuti," bebernya.

Kemensos berusaha untuk menutup celah kecurangan ataupun kesalahan dalam program BLT BBM kali ini. Setiap bulan, mereka juga rutin menggelar rapat dengan aparat penegak hukum untuk mendukung transparansi di lapangan.

"Kami berkoordinasi dengan kejaksaan agung, KPK, BPKP, dan Bareskrim Polri. Itu rutin kami lakukan," tutur eks Wali Kota Surabaya ini.

Program bantuan dari pemerintah ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat.

Baca juga : KSP Minta Masyarakat Manfaatkan Pekarangan Cegah Stunting

"Bantuan yang diberikan oleh pemerintah itu cukup besar, artinya memang diharapkan bisa mengakomodir kenaikan harga yang selama ini terjadi di masyarakat," harap Risma.

Ia meminta semua pihak membantu orang yang berhak menerima bansos, tetapi tidak mendapatkannya.

"Sudah saatnya kita bergandengan tangan untuk menyelesaikan persoalan di lapangan, sehingga bisa tuntas dan masyarakat yang membutuhkan bisa menerima manfaat bantuan pemerintah," imbau Risma.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.