Dark/Light Mode

Jadi Idola Anak Muda Dari Timur

Menteri Bahlil Disambut Meriah Di Unhas Makassar

Jumat, 7 Oktober 2022 14:27 WIB
Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia saat memberikan orasi ilmiah di kampus Universitas Hasanuddin Makassar. (Foto: Didi Rustandi/Rakyat Merdeka)
Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia saat memberikan orasi ilmiah di kampus Universitas Hasanuddin Makassar. (Foto: Didi Rustandi/Rakyat Merdeka)

RM.id  Rakyat Merdeka - Civitas akademika Universitas Hasanuddin (Unhas) merasa terharu dan bangga bisa dikunjungi oleh Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia. Kedatangan menteri asal Papua ini menambah motivasi bagi mahasiswa.

Rektor Unhas Prof Dr Jamaluddin Jompa, mengaku berterima kasih atas kesediaan Bahlil yang mau hadir berbagi ilmu, khususnya terkait peluang investasi di Unhas di Makassar yang merupakan gerbang Indonesia Timur.

"Pak Menteri terus menerus mendorong para mahasiswa untuk berani menjadi entrepreneur dan berwirausaha. Kami juga didorong untuk bekerja lebih keras agar bisa menjadi solusi pada persoalan bangsa ke depan," ujar Jamaluddin, saat Orasi Ilmiah: Transformasi Ekonomi Melalui Hilirisasi Dengan Kearifan Lokal, yang digelar di, Grand Ballroom Convention Hotel Unhas, Makassar, Jumat (7/10).

Baca juga : Juventus Dan Inter Milan Diramal Ngegas Di Akhir

Bahkan, saking semangatnya menghadiri, ruangan Grand Ballroom sampai tidak muat menampung para mahasiswa.

"Kapasitas gand ballroom ini bisa menampung 1.300 orang. Tapi masih banyak mahasiswa yang belum bisa masuk dan antri di luar ruangan hanya untuk menghadiri Orasi Ilmiah dari Pak Bahlil," kata Jamaluddin, yang diikuti tepuk tangan 1.300 dari para mahasiswa yang memakai jaket almamater merah.

Jamaluddin mengakui, Menteri Bahlil merupakan sosok yang dikagumi karena memiliki prestasi, terutama dal bidang investasi.

Baca juga : Tim Sinergisitas Realisasikan 167 Pembangunan Fisik Dan Non Fisik

"Saya mengagumi Pak Bahlil, pemuda dari dari Timur, ini harus menjadi contoh. Daya kagum, karena Pak Bahlil mampu mendatangkan investasi sesuai target, 900 triliun," jelas Jamaluddin, mengakhiri sambutannya, yang kembali diikuti tepuk tangan dan sorakan mahasiswa.

Sementara Bahlil mengaku terharu lantaran kegiatan Orasi Ilmiah itu mendapat respon positif dengan hadirnya ribuan mahasiswa.

"Hari ini saya mengadakan rangkaian orasi ilmiah yang diawali dari ITS, UGM, ITB, UI, Universitas Cenderawasih dan hari ini di Unhas. Ada sekitar dua ribu (mahasiswa) hadir dan sampai di luar (ruangan), saya terharu dan merasa bangga," kata Bahlil Lahadalia.

Baca juga : OSO Minta Kader Hanura Dekati Milenial Dan Kerja Untuk Rakyat

Di hadapan ribuan mahasiswa, Bahlil mendorong agar tidak menanamkan dalam pikiran untuk menjadi pegawai negeri sipil atau aparatur sipil negara (ASN).

Sebaliknya, kata dia, yang harus ditumbuhkan bagaimana untuk menjadi seorang pengusaha atau wirausahawan. Untuk menjadi wirausaha, maka tentu harus memiliki jiwa kreatif dan inovatif untuk menghasilkan produk-produk baru yang bisa menarik pembeli.

"Jadi saya pesankan ke adik-adik mahasiswa, jangan setelah kuliah (lulus) lalu fokus mengincar PNS. Kita harus menciptakan kawasan-kawasan pertumbuhan ekonomi baru," ujarnya. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.