Dark/Light Mode

Total Kasusnya Ada 12

Kemenkes: Alhamdulillah, Tak Satu Pun Pasien XBB Dan XBB.1 Bergejala Berat

Jumat, 4 November 2022 17:54 WIB
Juru Bicara Kemenkes dr. Mohammad Syahril dalam konferensi pers virtual, Jumat (4/11). (Foto: YouTube)
Juru Bicara Kemenkes dr. Mohammad Syahril dalam konferensi pers virtual, Jumat (4/11). (Foto: YouTube)

RM.id  Rakyat Merdeka - Juru Bicara Kementerian Kesehatan dr. Mohammad Syahril menyampaikan, total kasus subvarian baru di Tanah Air, kini telah mencapai angka 12. 

Dua di antaranya, merupakan kasus impor dari Singapura. Sementara sisanya, adalah kasus transmisi lokal.

Termuda, pasien laki-laki berusia 1 tahun asal Jakarta, belum divaksinasi, dan tidak ada riwayat komorbid atau penyakit penyerta. Keluhannya, demam.

Pasien dengan asal spesimen dari RS Tzu Chi Pantai Indah Kapuk Jakarta itu, telah dinyatakan sembuh per 21 Oktober 2022.

Baca juga : Jokowi: Alhamdulillah, FIFA Tak Jatuhkan Sanksi Untuk Sepak Bola Indonesia

Tertua, pasien berusia 74 tahun, sudah divaksinasi lengkap Sinovac dan booster Pfizer, riwayat komorbid hipertensi. Keluhannya, demam, mual, muntah, sesak napas, nyeri ketika menelan. 

Pasien dengan asal spesimen Dinkes Lampung itu, kini telah dinyatakan sembuh per 26 Oktober 2022.

"Alhamdulillah, tak satu pun pasien mengalami gejala berat. Sebagian isolasi mandiri. Yang dirawat di rumah sakit, hanya beberapa hari, dan sembuh," kata Syahril dalam konferensi pers virtual, yang ditayangkan kanal YouTube Kementerian Kesehatan, Jumat (4/11).

Syahril menjelaskan, XBB sebagaimana subvarian baru Covid lainnya, tidak berdampak berat seperti pendahulunya.

Baca juga : Komitmen Kemendes Fasilitasi Masalah Tanah Transmigrasi Diapresiasi Lembaga Negara

Di Indonesia, angka kematian dan rawat inap di rumah sakitnya masih belum terlalu tinggi. 

"Ini menjadi penyemangat bagi kita semua. Walaupun ada varian baru, tapi tingkat kegawatan atau keparahannya tidak berat," tutur Syahril. ■

 

 

Baca juga : Kemenkes: Alhamdulillah Kasus Mongkeypox Belum Ditemukan

 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.