Dark/Light Mode

Mau Ngantor Di Bumi Cenderawasih

Wapres Bakal Garuk Yang Gatal Di Papua

Minggu, 27 Agustus 2023 07:35 WIB
Wakil Presiden Wapres Ma’ruf Amin saat menghadiri acara Haul Ke-34 KH Aqiel Siroj di Pondok Pesantren KHAS, Cirebon, Jawa Barat, kemarin. (Foto: Ist)
Wakil Presiden Wapres Ma’ruf Amin saat menghadiri acara Haul Ke-34 KH Aqiel Siroj di Pondok Pesantren KHAS, Cirebon, Jawa Barat, kemarin. (Foto: Ist)

 Sebelumnya 
Dalam kunjungannya nanti, Ma’ruf akan didampingi Menko Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD, Menko Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Mu­hadjir Effendy, Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Menkop UKM) Teten Masduki, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan (Menteri PUPR) Rakyat Basuki Hadimuljono, serta Menteri Investasi Bahlil Lahadalia. Selain itu, diren­canakan hadir juga Panglima TNI Laksamana Yudo Margono.

Kepala Staf Angkatan Da­rat (KSAD) Jenderal TNI Du­dung Abdurachman meminta seluruh prajurit yang bertugas di Papua agar meningkatkan kewaspadaannya selama Wapres berkantor di sana.

“Tentunya kami membantu Pemerintah sebagai tugas untuk mempersiapkan bagaimana Papua akan semakin maju. Saya bilang (kepada prajurit) tetap waspada saja, kemudian jangan lupa cintai rakyat,” tegas Dudung.

Baca juga : Okta Kumala Dewi: Tingkatkan Budaya Literasi, Perbanyak Kegiatan Di Perpustakaan

Dudung menilai, Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) yang sedang beraksi di Papua merupakan saudara sebangsa dan setanah air. Karena itu, diupayakan penanganan yang lebih humanis.

“KKB itu saudara-saudara kita juga, mereka mungkin ada kesalahpahaman yang harus kita luruskan. Jangan sekali-sekali anggap mereka musuh, itu saudara-saudara kita juga, maka kita berdoa kembalikan lah mereka ke jalan yang benar,” imbaunya.

Wakil Ketua DPR Lodewijk F Paulus mengapresiasi rencana Wapres akan berkantor selama sepekan di Papua.

Baca juga : Stasiun Halim Bakal Jadi Yang Termegah

“Saya pikir ide yang sangat bagus. Kan di sana ada masalah tentang pangan, dampak dari perubahan cuaca,” ujarnya.

Menurut Lodewijk, berkan­tornya Wapres di Papua akan memperpendek rantai komando dan memudahkan Pemerintah mengambil keputusan terkait berbagai masalah.

“Dengan adanya Wapres di sana akan memotong rantai ko­mando, chain of command-nya akan lebih pendek, sehingga akan ada keputusan,” tandas­nya.

Baca juga : Cuaca besok Di Jakarta Dominan Cerah Berawan, Waspada Panas Di Jakbar

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Minggu 27/8/2023 dengan judul Mau Ngantor Di Bumi Cenderawasih, Wapres Bakal Garuk Yang Gatal Di Papua

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.