Dark/Light Mode

2,4 Juta Orang Lamar CASN

Menpan: Tak Ada Titip Menitip!

Rabu, 18 Oktober 2023 07:30 WIB
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Abdullah Azwar Anas. (Foto: HUMAS MENPANRB)
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Abdullah Azwar Anas. (Foto: HUMAS MENPANRB)

 Sebelumnya 
Peserta seleksi CASN bisa melihat pengumuman hasil seleksi administrasi mulai 16 Oktober 2023 pada kanal resmi masing-masing instansi. Ada­pun, waktu masa sanggah hingga 23 Oktober 2023.

“Masa sanggah ini bukan berarti peserta bisa meleng­kapi berkas, tetapi kesempatan untuk menyatakan berkas dan data sudah benar namun terlewat oleh verifikator instansi yang dilamar,” jelasnya.

Anas mengatakan, Kemenpan-RB tidak terafiliasi dengan tem­pat pelatihan atau bimbingan belajar mana pun.

Baca juga : DPP Berani Yakin Anies Tak Usung Politik Identitas

“Segala informasi mengenai CASN, hanya bisa dilihat pada situs resmi dan media sosial Kemenpan-RB, BKN, serta in­stansi terkait lainnya,” jelasnya.

Direktur Eksekutif Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Tauhid Ahmad mengatakan, jika pelak­sanaan rekrutmen ASN dibuka sesuai kebutuhan, ini menjadi kesempatan besar bagi calon pelamar mengikuti seleksi berulang kali di kementerian atau instansi berbeda.

Terkait transparansi dalam rekrutmen ASN secara fleksibel, Tauhid menilai, hal tersebut ter­gantung keterbukaan informasi instansi terhadap publik.

Baca juga : Jelang Laga FIFA Matchday Melawan Turkmenistan, Erick Semangati Tim Merah Putih

“Jika pada satu instansi tengah membuka seleksi atau rekrut­men, dan mengumumkannya, potensi ASN titipan sulit ter­jadi,” jelasnya.

Pengamat Kebijakan Publik Universitas Trisakti Trubus Rahadiansyah mengatakan, rek­rutmen CASN di tengah tahun politik menambah tantangan KemenPANRB untuk lebih ketat mengawasi proses penerimaan tenaga kerja baru.

Menurut Trubus, Kemenpan-RB perlu melakukan sosialiasasi dengan jelas dan tegas terkait jadwal penerimaan CASN.

Baca juga : TGB Yakin Mega Tak Bisa Ditekan

Hal ini guna meminimalkan oknum-oknum yang mencari keuntungan sebagai joki.

Apalagi, jelang kontestasi politik 2024 turut membuka peluang para calon kepala daerah mengumbar janji kepada ma­syarakat untuk jadi PNS Pemerintah Daerah ketika dia terpilih.

“Ini perlu kerja keras dari Kemenpan-RB, termasuk jaja­rannya. Dari Kemendagri juga memberikan informasi itu,” tan­dasnya.

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Rabu 18/10/2023 dengan judul 2,4 Juta Orang Lamar CASN, Menpan: Tak Ada Titip Menitip!

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.