Dark/Light Mode

Kemlu Rangkul Universitas Mulawarman Sosialisasi Polugri di Kaltim

Jumat, 1 November 2019 18:12 WIB
Kemlu Rangkul Universitas Mulawarman Sosialisasi Polugri di Kaltim

RM.id  Rakyat Merdeka - Pemanfaatan kerja sama intra dan antar Kawasan Indo-pasifik untuk Propinsi Kalimantah Timur (Kaltim) yang berbatasan langsung dengan negara tetangga dirasakan sangat penting dalam pelaksanaan diplomasi ekonomi yang merupakan prioritas politik luar negeri (polugri) saat ini.

Demikian disampaikan Direktur Kerja Sama Intra dan Antar Kawasan Asia Pasifik (Dit  KSIA Aspasaf) Kementerian Luar Negeri, Andre Omar Siregar dalam kunjungannya ke kampus Universitas Mulawarman, Kamis (31/10/2019). Pelaksanaan kegiatan ini sesuai arahan Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi saat menerima puluhan dosen HI se-Indonesia pada 11 Oktober 2019 di Ruang Nusantara Kemlu Jakarta.

"Para dosen berharap, diplomat secara rutin menyampaikan perkembangan diplomasi Indonesia ke mitra di dunia akademia agar semakin memahami perkembangan Polugri,” keterangan Andre.

Baca juga : BEM Unsrat: Perppu Bukan Solusi Selesaikan Polemik UU KPK

Kegiatan sosialisasi polugri dengan tema "Peran Indonesia Mendorong Kerja Sama Indo-Pasifik"  bekerja sama dengan Jurusan Hubungan Internasional FISIP Universitas Mulawarwan. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari High-Level Dialogue on Indo-Pacific Cooperation (HLD-IPC) dan Indonesia-South Pacific Forum (ISPF) di Jakarta, 21 Maret 2019.

Dalam kesempatan ini, Andre mengundang beberapa narasasumber dari satuan kerja terkait lainnya di Kementerian Luar Negeri antara lainIya  Direktorat Politik dan Keamanan ASEAN, Pusat Pengkajian dan Pengembangan Kebijakan Kawasan Asia Pasifik dan Afrika (P3K2 Aspasaf) Direktorat Asia Tenggara, Direktorat Asia Timur dan Pasifik.

 

Indonesia terus meningkatkan peran dalam pengembangan kerja sama politik, ekonomi dan sosial budaya di Indo-Pasifik yang pada gilirannya akan memberikan kontribusi positif bagi upaya memperkuat kepemimpinan Indonesia di kawasan. Hal ini sejalan dengan visi Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia, serta upaya memperkuat dukungan terhadap kedaulatan NKRI dan mempertajam pelaksanaan diplomasi ekonomi.

Baca juga : Jelang Pelantikan, Jokowi Bikin Postingan di Twitter

Kegiatan sosialisasi dibuka Dekan FISIP Universitas Mulawarman, Dr H Muhammad Noor, dan dihadiri lebih dari 120 antara lain dari dinas perindustrian dan perdagangan, BKPMB, Kadin Daerah, mahasiswa Universitas Mulawarman, Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur serta Universitas Nadhlatul Ulama.

Dalam sambutannya, Dekan Fisip menyambut baik kegiatan sosialisasi yg dilakukan Kemlu karena memberikan pencerahan kepada akademisi dan stakeholder di daerah terhadap pelaksanaan Polugri dan sangat berharap terdapat kunjungan seperti ini lagi kedepannya. Ditambahkan, kegiatan ini juga merupakan rangkaian dari peringatan Dies Natalis Unmul ke 57.

 

Ketua Jurusan Hubungan Internasional Enny Fathurahmi mengatakan, materi paparan terkait kerja sama ASEAN Dan Kawasan Pasifik sangat memberikan pencerahan dan pengkayaan informasi dan pengetahuan kepada peserta baik kepada kalangan dosen maupun mahasiswa dari ketiga perguruan tinggi yang mempunyai jurusan hubungan internasional.

Baca juga : Sekjen Kemendagri Dorong Sinergitas dan Harmonisasi DPRD dengan Pemda

Paparan Kawasan ASEAN dan Pasifik membahas hubungan indonesia dengan negara-negara di kawasan. Hubungan yang berkesinambungan tidak hanya dalam dimensi polugri utk dukungan terhadap keutuhan NKRI namun membuat kawasan menjadi kesatuan integral bagi stabilitas Asia Tenggara secara keseluruhan. Pelibatan negara-negara Pasifik ke dalam kerja sama ekonomi akan mendukung pengembangan kawasan Indonesia timur.

Sesi tanya jawab berjalan aktif baik disampaikan mahasiswa maupun dari Kadin Daerah. Salah satu tanggapan dari Kadin daerah adalah terkait saran follow up hasil pertemuan  Brunei-Indonesia-Malaysia-Philippines East ASEAN Growth Area (BIMP-EAGA) kepada pihak daerah karena daerah menjadi aktor langsung dari kerja sama yang dilakukan.

Para mahasiswa mengharapkan kegiatan serupa dengan substansi dari kawasan lainnya terus berlanjut. Sebab,  karena kondisi jarak dgn ibu kota menyebabkan masyarakat khususnya mahasiswa sangat terbatas menerima perkembangan informasi yang hanya dari media.[MEL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.