Dark/Light Mode

Pagi-pagi, Jokowi Cek Fasilitas Pompa Air Pluit

Jumat, 3 Januari 2020 12:46 WIB
Tangkapan layar video Presiden Joko Widodo (berkemeja putih) meninjau stasiun pompa air Waduk Pluit pada Jumat (3/1). (Foto: Istimewa)
Tangkapan layar video Presiden Joko Widodo (berkemeja putih) meninjau stasiun pompa air Waduk Pluit pada Jumat (3/1). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pagi-pagi, sekitar pukul 09.00 WIB, Presiden Jokowi meninjau fasilitas pompa air di Waduk Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara.

Jokowi ingin memastikan, operasional pompa air tersebut tidak mengalami kendala.

Baca juga : SBY Hargai Inisiatif Jokowi Bangun Ibu Kota Baru

"Tadi Pak Presiden ke lapangan, meninjau rumah pompa air," kata Deputi Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin, seperti dilansir Antara, Jumat (3/1).

Dalam kunjungan sekitar 30 menit itu, Jokowi juga melihat alat berat yang disiapkan dan bertemu dengan pegawai di sana.

Baca juga : Erick Dapat Suka Cita, Garuda Raih Duka Cita

Sebelumnya, pada Rabu (1/1), Jokowi memerintahkan tiga hal yang harus dikerjakan untuk mengatasi banjir yang melanda sejumlah wilayah di Jabodetabek pada awal 2020.

Pertama, keselamatan warga. Kedua, normalisasi fasilitas-fasilitas umum karena banjir sudah masuk di Jakarta.Termasuk di Bandara Halim, Tol Cikampek, dan beberapa objek vital. Ketiga, menguatkan kerja sama Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah dalam mengatasi banjir. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.