Dark/Light Mode

PUPR Targetkan 699 Unit Huntara Rampung Februari

Kamis, 24 Januari 2019 11:15 WIB
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus menyelesaikan pembangunan hunian sementara (huntara) bagi korban bencana gempa bumi di Kota Palu, Kabupaten Sigi dan Donggala, Sulawesi Tengah (Sulteng). (Foto : Doc.Kementerian PUPR).
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus menyelesaikan pembangunan hunian sementara (huntara) bagi korban bencana gempa bumi di Kota Palu, Kabupaten Sigi dan Donggala, Sulawesi Tengah (Sulteng). (Foto : Doc.Kementerian PUPR).

RM.id  Rakyat Merdeka - Pembangunan hunian sementara (huntara) bagi korban bencana gempa bumi di Kota Palu, Kabupaten Sigi dan Donggala, Sulawesi Tengah (Sulteng) terus dikebut. Ditargetkan 699 unit huntara rampung akhir Februari. 

Pada tahap pertama, akan dibangun sebanyak 699 unit di 72 lokasi dengan progres hingga 20 Januari 2019, sebanyak 691 unit di 72 lokasi sudah dikerjakan, di mana 217 unit yang tersebar di 30 lokasi sudah selesai. 

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, untuk mempercepat pembangunan huntara, masing-masing kontraktor dari BUMN Karya akan terus melakukan penambahan tenaga kerja sehingga waktu kerja dapat ditambah hingga malam hari dengan sistem shift. 

Baca juga : PUPR Target 1,25 Juta Rumah Tahun 2019

Huntara yang dibangun dengan model knockdown, di mana 1 unit huntara terdiri dari 12 bilik, dan di setiap biliknya akan dihuni oleh satu keluarga,” kata Basuki. 

Kepala Satuan Tugas (Satgas) Penanggulangan Bencana Kementerian PUPR di Sulteng Arie Setiadi Moerwanto mengatakan, semakin cepat masyarakat bisa menempati huntara semakin baik. Dengan demikian, dapat dilakukan evaluasi kekurangan yang ditemui serta dapat mengetahui jumlah pembangunan huntara yang sesuai kebutuhan. 

“Huntara yang sudah dibangun dapat menjadi standar bagi pihak-pihak yang ingin membantu dalam penyediaan hunian di Palu, Sigi dan Donggala,” kata Arie. 

Baca juga : Relawan Targetkan Jokowi-Maruf Menang 100% Di Taiwan

Sementara Direktur Bina Penataan Bangunan, Ditjen Cipta Karya, Kementerian PUPR Iwan Suprijanto menyampaikan, dari 217 unit Huntara yang sudah diselesaikan, 26 unit diantaranya sudah diserahkan kepada Pemerintah Daerah yakni 10 unit di Kelurahan Silae yang dikerjakan oleh PT. Brantas Abipraya pada 17 Desember 2018, serta 16 unit di Kelurahan Duyu yang dikerjakan oleh PT Adhi Karya dan PT Hutama Karya pada 15 Januari 2019. 

“Dari 26 unit Huntara yang sudah dihuni, sebanyak 221 bilik sudah dihuni oleh 31 Kepala Keluarga (KK), di Silae dan 191 KK di Duyu. Ada 1 unit huntara di Kelurahan Duyu yang dimanfaatkan untuk bangunan Puskesmas pembantu,” kata Iwan. 

Seperti diketahui, pembangunan huntara dikerjakan oleh 7 BUMN Karya dan 11 kontraktor swasta lokal. Yaitu PT Adhi Karya, PT Wijaya Karya, PT. Waskita Karya, PT. Hutama Karya, PT. Nindya Karya, PT. Brantas Abipraya dan PT. PP. 

Baca juga : Lava Pijar Dimuntahkan Gunung Merapi

Iwan menargetkan 699 unit huntara dapat rampung pada akhir Februari 2019. Namun untuk dapat dihuni masih diperlukan waktu tambahan untuk pemasangan sambungan air bersih, listrik oleh PLN, dan sarana prasarana lingkungan lainnya. [QAR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.