Dark/Light Mode

Jokowi Waspadai Lonjakan Penyebaran Corona Jilid II

Selasa, 5 Mei 2020 08:00 WIB
Presiden Jokowi (Foto: Instagram)
Presiden Jokowi (Foto: Instagram)

 Sebelumnya 
Selain pekerja migran, Jokowi mewaspadai klaster jamaah Gowa. Sebab, dari masyarakat positif terpapar Covid-19 di beberapa Provinsi seperti Sumatera Selatan, Jambi dan Kalimantan Timur, paling banyak dari jamaah Gowa.

Dari 749 jamaah Gowa yang terlacak, 64 orang dipastikan positif Covid-19 dan 78 pasien dalam pengawasan (PDP).

Baca juga : Toko Emas Kewalahan Layani Penjualan Emas Masyarakat

Hal itu antara lain terindikasi dari dampak Ijtima Dunia 2020 zona Asia, yang digelar di salah satu kabupaten di Sulawesi Selatan. Kemudian, jamaah tabligh. Ada 18 jamaah tabligh akbar di Masjid Al- Muttaqien, Sunter, Jakarta Utara terkonfirmasi positif corona.

Terakhir,  klaster industri, ada di pabrik rokok PT HM Sampoerna Tbk, Rungkut, Surabaya. 65 karyawan dinyatakan positif corona.

Baca juga : Lion Air Batal Layani Penerbangan Dengan Izin Khusus

Dalam hal ini, Jokowi menekankan pentingnya memperketat aturan sektor yang beroperasi dalam pembatasan sosial berskala besar (PSBB) agar tidak ada pemilik usaha yang membandel. [QAR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.