Dark/Light Mode

Disapu Angin Kencang, Puluhan Rumah Di Dua Desa Bondowoso Rusak

Selasa, 20 April 2021 22:22 WIB
BPBD Kabupaten Bondowoso bersama warga  membersihkan pohon tumbang pasca hujan deras disertai angin kencang terjadi di Kecamatan Wringin Kabupaten Bondowoso Provinsi Jawa Timur pada Minggu (18/4) pukul 14.00 WIB. (BPBD Kabupaten Bondowoso)
BPBD Kabupaten Bondowoso bersama warga membersihkan pohon tumbang pasca hujan deras disertai angin kencang terjadi di Kecamatan Wringin Kabupaten Bondowoso Provinsi Jawa Timur pada Minggu (18/4) pukul 14.00 WIB. (BPBD Kabupaten Bondowoso)

RM.id  Rakyat Merdeka - Puluhan rumah warga di dua desa yang terletak di Kecamatan Wringin, Kabupaten Bondowoso, Provinsi Jawa Timur (Jatim), mengalami kerusakan, setelah diterjang angin kencang dan hujan deras, pada Minggu (18/4), pukul 14.00 WIB. 

Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Dr  Raditya Jati mengatakan, dua desa yang terdampak, yakni Desa Sumber Malang dan Jatiamban. 

Baca juga : Imbas Longsor Cikarang Selatan, Puluhan Rumah Rusak Parah Dan Warga Ngungsi

Menurut laporan Pusdalops Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bondowoso, tidak terdapat korban jiwa dalam kejadian ini. Namun, sedikitnya 34 unit rumah warga mengalami kerusakan sementara kerugian lain masih dalam pendataan.  

"Dilaporkan juga terdapat sejumlah pohon tumbang yang menyebabkan arus lalu lintas di Desa Jatitamban terganggu akibat material pohon yang roboh menghalangi jalan," kata Raditya dikutip di situs BNPB, Selasa (20/4).

Baca juga : Anies Ngarep LRT Makin Lincah Dan Ramah Di Usia 3 Tahun

BPBD Kabupaten Bondowoso telah berkoordinasi dengan instansi terkait dan melakukan kajian cepat. BPBD juga bergotong royong bersama warga membersihkan material pohon tumbang yang menimpa rumah warga.

Hingga Selasa (20/4/2021) siang, situasi sudah kembali kondusif. Material pohon yang menyebabkan kemacetan juga telah disingkirkan. sementara rumah warga yang terkena dampak sudah mulai diperbaiki. 

Baca juga : Dirjen Dukcapil Ingin Hilangkan Calo Dan Korupsi Dalam Layanan Adminduk

"Warga tetap dapat bertahan di rumah masing-masing," ujarnya.  BNPB mengimbau masyarakat untuk mewaspadai hujan dengan intensitas tinggi yang disertai kilat atau petir serta angin kencang. Hindari papan baliho maupun pohon ketika berteduh, khususnya apabila terjadi angin kencang. [MFA]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.