Dark/Light Mode

Kemenkop Gelar Pelatihan Bagi Petani Umbi Porang di Purworejo

Senin, 30 Agustus 2021 20:18 WIB
Hariyanto (Foto: Kemenkop)
Hariyanto (Foto: Kemenkop)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kementerian Koperasi dan UKM bersinergi dengan dinas terkait menggelar pelatihan vocational bagi usaha mikro sektor pertanian dan perkebunan di Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah. Tujuan kegiatan ini adalah meningkatkan pengetahuan dan keterampilan teknis peserta di bidang pertanian dan perkebunan, khususnya tanaman umbi porang. 

"Sehingga, mereka mampu meningkatkan kualitas dan kuantitas hasil produksinya, serta mampu mendorong pemulihan ekonomi di wilayahnya masing-masing," kata Asisten Deputi Pengembangan Kapasitas Usaha Mikro Kemenkop UKM Hariyanto, dalam rilisnya, kemarin.

Baca juga : Kemenkop UKM Dan Baznas Keroyokan Bantu UMKM Yogya

Salah seorang peserta pelatihan bernama Bastomi mengatakan bahwa adanya pelatihan ini membuat dirinya semakin termotivasi. "Tentunya juga semakin semangat. Kami diberikan bimbingan, pelatihan, sekaligus paparan teori dan praktek, khususnya tentang dunia berbudidaya porang," kata Bastomi.

Menurut Bastomi, para peserta pelatihan amat membutuhkan informasi terkait prospek bisnis porang. "Ternyata saat ini, porang menduduki sebagai komoditas pangan ekspor unggulan. Dan itu membuat kami semakin bersemangat," tandas Bastomi.

Baca juga : Pertamina Dorong Penyandang Difabel Untuk Mandiri

Bastomi berharap, terciptanya kerjasama dan kemitraan yang baik di bidang porang ini. "Kami di lapangan membutuhkan modal, khususnya modal operasional. Oleh karena itu, berharap pemerintah bisa menjadi fasilitator," pungkas Bastomi. [EFI]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.