Dark/Light Mode

Pencuri Tinggalin Uang Pengganti

Jumat, 4 Februari 2022 07:50 WIB
Ilustrasi pencuri. (Foto: Getty Images).
Ilustrasi pencuri. (Foto: Getty Images).

RM.id  Rakyat Merdeka - Pencuri “baik hati”. Sepertinya gelar itu cocok diberikan pada Teral Christesson. Dia rela meminta maaf pada pemilik rumah yang disatroninya.

Tak cuma itu, dia bahkan meninggalkan uang sebesar 200 dolar Amerika Serikat (AS) atau sekitar Rp 2,8 juta untuk mengganti jendela yang dia pecahkan saat masuk ke rumah korban.

Baca juga : Kasus Covid-19 Naik Karena Testing Dan Tracing Meningkat

Tak cuma itu, tindakan konyol yang hampir tak pernah dilakukan “pencuri profesional” lain adalah, dia meninggalkan piring kotor di wastafel, serta botol bir. Selain itu, Christesson mandi dan tidur di rumah itu saat pemiliknya pergi.

Dia dilaporkan menggasak tas ransel dan senapan AR-15 milik korban. “Christesson mengaku pada detektif tentang perampokan di rumah tempat dia ditemukan,” kata Juan Rios, Juru Bicara Kantor Sheriff, dikutip dari Yahoo News, kemarin.

Baca juga : Anies Dan Emil Duet Komplit

Tapi, niat baik itu tentu saja tak mengaburkan kejahatan yang telah dilakukannya. Deputi Kantor Sheriff Kota Santa Fe, AS, berhasil menangkap Christesson. Dia ditangkap dan ditahan dengan tuduhan pencurian berat, serta perusakan terhadap properti. [PYB]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.