Dark/Light Mode

Angklung Dan Batik Meriahkan Red Cross Bazaar Bangkok

Rabu, 9 Maret 2022 06:17 WIB
Dubes RI untuk Thailand Rachmat Budiman (ketiga kanan) main angklung bersama para hadirin Red Cross Bazaar yang digelar di Siam Paragon Mall, Bangkok, Thailand. (Foto KBRI Bangkok)
Dubes RI untuk Thailand Rachmat Budiman (ketiga kanan) main angklung bersama para hadirin Red Cross Bazaar yang digelar di Siam Paragon Mall, Bangkok, Thailand. (Foto KBRI Bangkok)

RM.id  Rakyat Merdeka - Indonesia kembali meramaikan 55th Diplomatic Red Cross Bazaar yang digelar di Siam Paragon Mall, Bangkok, Thailand pada 3-6 Maret lalu.

KBRI Bangkok dalam acara ini mengikutsertakan tujuh pengusaha Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Indonesia yang menawarkan berbagai produk. Ada kebaya, batik, tas, aksesoris, handycraft, mie instan, teh dan produk makanan ringan khas Indonesia.

Baca juga : KBRI Bangkok Meriahkan 55th Diplomatic Red Cross Bazaar

Di samping itu, booth Indonesia juga mempromosikan informasi destinasi pariwisata unggulan dalam negeri. Beberapa flyer dan backdrop yang menggambarkan pemandangan alam Indonesia tersusun rapi di setiap sudut booth.

Pameran dibuka Executive Vice President of Thai Red Cross Society Putri Maha Chakri Sirindhorn. Duta Besar Republik Indonesia (Dubes RI) untuk Thailand Rachmat Budiman hadir bersama Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) KBRI Bangkok, Riet Ritanty Budiman.

Baca juga : Asabri Serang-Bulog Kerja Sama Gelar Bazar Sembako Murah

Dubes Rachmat Budiman pun berkesempatan menerima kunjungannya Putri Sirindhorn di stand Indonesia.

“Sang Putri menyampaikan ketertarikannya akan batik Indonesia,” kata Dubes Rahmat, dalam keterangan resmi KBRI Bangkok, yang diterima Rakyat Merdeka, Senin lalu.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.