Dark/Light Mode

Dubes RI Untuk Malaysia Happy Hadiri Wisuda 113 Siswa Indonesia

Rabu, 25 Mei 2022 07:05 WIB
Dubes Hermono (tengah depan) bersama ratusan siswa yang diwisuda di Sekolah Indonesia Kuala Lumpur, Malaysia, Sabtu, 21 Mei 2022. (Foto KBRI Kuala Lumpur)
Dubes Hermono (tengah depan) bersama ratusan siswa yang diwisuda di Sekolah Indonesia Kuala Lumpur, Malaysia, Sabtu, 21 Mei 2022. (Foto KBRI Kuala Lumpur)

 Sebelumnya 
Hermono menyatakan perasaan bahagianya, dengan semakin banyaknya anak-anak Indonesia yang mendapatkan akses pelayanan pendidikan, baik melalui jalur formal maupun non formal.

Baca juga : Serbia Siap Pasok Gandum Ke Indonesia

Apalagi saat ini, untuk wilayah semenanjung Malaysia, terdapat 17 sanggar belajar dengan jumlah siswa sebanyak 567.

Baca juga : Yupi’s Got Talent 2022 Ajang Cari Bakat Anak Indonesia

“Satu hal yang digarisbawahi adalah prinsip hak mendapatkan pendidikan bagi seluruh anak Indonesia, yang pada gilirannya meningkatkan kecerdasan dan kesejahteraan kehidupan bangsa Indonesia,” tandasnya.

Baca juga : Dubes RI Untuk Australia Promosi Bahasa Indonesia

Menurut Hermono, sebagian besar siswa-siswi itu adalah putra putri dari para pekerja Indonesia yang mencari nafkah di negeri jiran dan kesulitan masuk ke institusi pendidikan resmi Malaysia, karena masalah dokumen.***

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.